SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 22 Mei 2025 17:00
Percepat Pembangunan Infrastruktur Menuju ke IKN
Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Kalteng, Okki Maulana.

PALANGKA RAYA- Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Tengah, Okki Maulana meminta pemerintah daerah, untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan infrastruktur menuju Ibu Kota Nusantara (IKN), di Provinsi Kalimantan Timur.

 Ini penting segera dilakukan, untuk mengoptimalkan posisi Provinsi Kalimantan Tengah sebagai mitra IKN di masa depan," katanya di Palangka Raya, Rabu (21/5).

Dia menjelaskan, Provinsi Kalimantan Tengah memiliki potensi besar dalam penyediaan logistik, pangan, energi serta sumber daya manusia.

Sebagai provinsi yang berbatasan langsung dengan IKN, Provinsi Kalimantan Tengah memiliki peran vital dalam menjamin kelancaran kebutuhan di IKN. “Untuk itu perlu infrastruktur yang memadai dan benar-benar sesuai standar, agar ke depan pendistribusian bisa berjalan dengan lancar tanpa adanya kendala," ucapnya.

Okki  juga mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah perlu menggenjot pembangunan agar dapat terhubung dengan Provinsi Kalimantan Timur.Hal itu bisa dilakukan dengan memperbaiki infrastruktur jalan utama, meningkatkan kualitas pelabuhan serta bandara regional agar dapat memperlancar aktivitas pendistribusian maupun masyarakat.

“Kalau semua sudah terkoneksi, tentu kami yakin hasil produksi petani, maupun bahan baku lainnya bisa didistribusikan dengan baik ke IKN melalui jalur apapun," imbuhnya.

Okki menambahkan, Pemerintah Provinsi Kalteng juga dinilai perlu melakukan pengembangan terhadap pusat distribusi regional yang terintegrasi.Hal tersebut dilakukan sebagai upaya menjamin rantai logistik dari Provinsi Kalimantan Tengah ke IKN dapat berjalan lebih efisien dan kompetitif.

“Pusat distribusi regional ini bisa mempercepat mobilisasi barang, menekan biaya distribusi dan meningkatkan daya saing produk lokal Kalimantan Tengah,"pungkasnya. (ant/gus)

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 12 Juli 2025 13:36

Wakil Wali Kota Hadiri Rapat Paripurna DPRD

PALANGKA RAYA – Wakil Wali Kota Palangka Raya, Achmad Zaini…

Sabtu, 12 Juli 2025 13:36

Pemkot Laksanakan Penginputan Inovasi Daerah Tahun 2025

PALANGKA RAYA - Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Badan Perencanaan…

Sabtu, 12 Juli 2025 13:35

Komitmen Mendorong Percepatan Transformasi Digital

PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin menegaskan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:53

Turunkan Kasus Stunting melalui Program Genting

PALANGKA RAYA- Pemerintah Kota Palangka Raya berkomitmen dalam percepatan penurunan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:52

Dukung Program Ketahanan Pangan dengan Menanam Jagung

PALANGKA RAYA –Wakil Wali Kota Palangka Raya Achmad Zaini menghadiri…

Jumat, 11 Juli 2025 17:51

Wali Kota Ajak Masyarakat Manfaatkan Layanan 112

PALANGKA RAYA – Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin mengimbau…

Jumat, 11 Juli 2025 17:51

Optimalkan Implementasi Perda Kemajuan Budaya

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Palangka…

Jumat, 11 Juli 2025 17:50

Terus Pacu Program Prioritas

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi mengingatkan…

Jumat, 11 Juli 2025 17:50

Harus Pastikan Pegawai Bebas Narkoba

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Palangka…

Jumat, 11 Juli 2025 17:43

Wagub Harapkan DBH Dibagi Secara Adil

PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo,…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers