SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 25 Juni 2025 17:03
Hidupkan Kembali Semangat Gotong - Royong
SAMBUTAN : Bupati Kobar Hj. Nurhidayah memberikan sambutan dalam sebuah acara di aula kantor Bupati Kobar, baru-baru tadi.

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah mengajak seluruh masyarakat untuk menghidupkan kembali semangat gotong-royong di lingkungan masing-masing.

Menurutnya, tidak semua permasalahan bisa diselesaikan oleh pemerintah daerah, terutama dalam kondisi keterbatasan anggaran yang dihadapi saat ini.

Untuk itu, diperlukan partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan sekitar.

Bupati menyampaikan bahwa dirinya mendapat laporan terkait adanya saluran drainase yang tersumbat di beberapa wilayah.

Hal tersebut menjadi perhatian serius, terutama menjelang dan saat musim penghujan. Ia berharap warga sekitar bisa proaktif dalam menangani masalah tersebut tanpa harus menunggu aksi dari pemerintah daerah.

"Ketika permasalahan itu berada di lingkungan kita, maka seharusnya kita juga ikut terlibat untuk menyelesaikannya. Jangan hanya bergantung kepada pemerintah," ujar Hj. Nurhidayah.

Ia menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat untuk menjaga lingkungan tetap bersih dan sehat.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga mengimbau kepada para Kepala Desa dan Lurah agar menggerakkan warganya untuk melaksanakan kegiatan gotong royong secara berkala.

Hal ini dinilai penting sebagai bentuk penguatan budaya kebersamaan serta sebagai solusi terhadap berbagai persoalan lingkungan yang kerap muncul.

Menurutnya, gotong-royong tidak hanya menjaga kebersihan fisik lingkungan, tetapi juga mempererat hubungan sosial antar warga.

“Dengan kekuatan bersama dan bersatu padu, harapan kita berbagai persoalan bisa diatasi dengan baik,” tutur Bupati.

Pemkab Kobar sendiri tetap berkomitmen menjalankan tugas dan fungsinya, namun keterlibatan masyarakat sangat dibutuhkan untuk mempercepat penyelesaian masalah-masalah mendasar.

Gotong-royong dinilai sebagai kunci utama dalam membangun lingkungan yang sehat, aman, dan nyaman bagi seluruh warga. (sam/fm)

loading...

BACA JUGA

Sabtu, 08 November 2025 12:48

DPRD Kobar Konsultasi ke OJK, Bahas Maraknya Investasi Ilegal dan Penipuan Online

PANGKALAN BUN – Meningkatnya laporan masyarakat terkait penipuan investasi ilegal…

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 17:54

Temui Menteri P2MI, DPRD Bahas Perluasan Peluang Kerja Warga Kobar ke Luar Negeri

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sabtu, 01 November 2025 10:42

Infrastruktur Pedesaan Butuh Perhatian Pemerintah

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Rabu, 29 Oktober 2025 13:21

DPRD Kobar Dorong Pemkab Perkuat Ketahanan Pangan

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 27 Oktober 2025 13:08

Fraksi Golkar Dorong Optimalisasi Pendapatan Daerah dan Evaluasi Bagi Hasil Sawit

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Golkar DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Jumat, 24 Oktober 2025 17:11

Komisi C DPRD Kobar Apresiasi DLH Aktif Tangani Pengelolaan Sampah hingga ke Desa

PANGKALAN BUN – Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Rabu, 22 Oktober 2025 11:06

Fraksi Nasdem dan Gerindra Minta Pemkab Segera Tertibkan Distribusi BBM

PANGKALAN BUN – Antrean panjang kendaraan di sejumlah Stasiun Pengisian…

Senin, 20 Oktober 2025 11:52

Fraksi Gerindra Desak Rehabilitasi Ruang Kelas di SMPN 2 Arsel

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers