SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Rabu, 30 Juli 2025 17:54
Siapkan Hilirisasi untuk Rencana Investasi Sapi Perah
Anggota Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Bambang Irawan.

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Bambang Irawan, meminta pemerintah menyiapkan infrastruktur hilirisasi dalam rencana investasi sapi perah di provinsi tersebut.

Ia menilai, keberhasilan program sangat bergantung pada kesiapan pengolahan produk susu sebagai bagian dari dukungan terhadap Program Makan Bergizi Gratis (MBG).

“Terkait sapi perah, harus dipastikan tujuan atau produk akhirnya. Nah, untuk mencapai produk akhir itu tentunya dibutuhkan hilirisasi. Jangan sampai infrastruktur hilirisasi tidak ada,” kata Bambang, Selasa (29/7/2025).

Menurutnya, lahan di Kalteng cukup tersedia, namun tanpa pengolahan hasil, program akan sulit berkelanjutan. Ia menegaskan, produk susu memerlukan penanganan serius agar tidak sia-sia.

“Kalau lahan kita siap kok, banyak kok. Itu bagus, program pemerintah. Tapi harus menyiapkan hilirisasinya. Jangan sampai sudah ada program di sini, kita bingung,” ujarnya.

Ia juga mengingatkan bahwa setiap program harus memiliki hilirisasi agar produk yang dihasilkan bisa memberi nilai tambah dan keuntungan bagi daerah.

Provinsi Kalteng menjadi salah satu wilayah sasaran investasi sapi perah oleh pemerintah pusat, yang ditindaklanjuti melalui audiensi antara Dinas TPHP Kalteng dan Kementerian Pertanian, serta sejumlah instansi terkait.

 “Apapun programnya harus ada hilirisasi. Di sini nanti hasil produknya baru bisa keluar ke mana pun. Akan menjadi keuntungan bagi kita,” tandasnya. (ktr-1/fm)

 

loading...

BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:16

Ketua DPRD Kalteng Usul Bentuk Pos Terpadu

PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Arton S.…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:13

Perlu Pemulihan Gambut untuk Cegah Karhutla

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:13

Pengusaha Kuliner Diminta Perhatikan Kualitas Makanan

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kota Palangka Raya…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:12

Siap Mengawal Pembangunan Sekolah Rakyat

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, memastikan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:21

DPRD Kalteng Imbau Masyarakat Jaga Simbol Negara

PALANGKA RAYA - Euforia menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:18

Optimalkan Penerimaan dari Sektor Parkir

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:17

Apresiasi Langkah Cepat Perbaikan Jalan

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Palangka…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:17

Utamakan Pencegahan untuk Atasi Karhutla

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Palangka…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:03

Kemarau Panjang, Hindari Bakar Lahan

PALANGKA RAYA – Memasuki musim kemarau panjang, Ketua Komisi II…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:00

Penggunaan Silpa untuk Menutupi Defisit

PALANGKA RAYA - Ketua DPRD Kota Palangka Raya Subandi, menyebutkan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers