SUKAMARA – Menyambut datangnya tahun baru Islam 1437 Hijriyah, Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Sukamara kembali menggelar pawai.
Kegiatan yang dilepas oleh Kepala kantor Kementerian Agama (Kamenag) Sukamara tersebut diikuti 23 peserta terdiri dari pelajar, kelompok pengajian dan masyarakat umum.
Kegiatan pawai salawat akbar tersebut dipusatkan di halaman Masjid Al Aqsa. Para peserta pawai menyusuri jalan Setia Yakin, Jalan Cakra Adiwijaya, Jalan Ahmidi selanjutnya kembali ke halaman Masjid Al Aqsa.
Kegiatan pawai itupun menjadi hiburan bagi masyarakat yang menonton sepanjang jalan yang dilalui.
Menurut Ketua PHBI Sukamara, Saipudin Juhri tujuan diadakannnya kegiatan pawai sholawatan akbar menyambut datangnya tahun baru Islam 1 Muharram 1437 H adalah untuk menggalakan syiar Islam, serta menyemarakan datangnnya hari besar keagamaan di Kabupaten Sukamara.
“Kegiatan pawai ini tidak mencari juara dari peserta tetapi seluruh peserta yang ikut pawai akan diberikan dana operasional kegiatan,” ujar Saipudin Juhri.
Ditempat yang sama, Kepala Kamenag Sukamara, H Suyarno mengatakan dengan datangnya tahun baru 1 Muharram 1437 H diharapkan menjadi bahan untuk dapat dijadikan sebagai intropeksi diri atas apa yang telah dilakukan tahun sebelumnya dan dapat memperbaiki pada tahun mendatang.
“Makna dari tahun baru 1 Muharram adalah hijrah atau perubahan. Hijrah yang dimaksud adalah perubahan dari keburukan menuju kebaikan, dari kurang bertaqwa menjadi lebih bertaqwa dan sebagai koreksi diri apa yang sudah diperbuat pada waktu-waktu sebelumnya untuk diperbaiki dimasa yang akan datang,” jelas Suyarno.(fzr/fm)