SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

SAMPIT

Kamis, 19 November 2015 21:10
Kakek Naik CBR, Tewas Tabrak Truk Parkir

PALANGKA RAYA – Insiden kecelakaan merenggut korban jiwa kembali terjadi di wilayah hukum Polres Palangka Raya.

Kali ini di jalan G Obos XI, Selasa (17/11) malam. Peristiwa laka lantas itu melibatkan sepeda motor Honda CBR 150 bernomor polisi KH 5621 AY dengan truk tanpa plat nomor bermuatan semen.

Akibat insiden berdarah tersebut, pengendara motor Paulus Donan (53) meregang nyawa di tempat kejadian, setelah motor yang ia kendarai menabrak bagian belakang truk yang disopiri Defisendri (18).

Informasi kepolisian menerangkan sebelum kejadian, Defisendri ditugaskan untuk mengantar semen ke salah satu toko bangunan di jalan G Obos.

Namun belum sampai di tempat tujuan atau sekitar Jalan G Obos XI. Secara tiba-tiba ban depan truk pecah hingga  sok depan patah.

Karena keterbatasan peralatan, Defisendiri akhirnya  menunggu dongkrak yang sedang dibawa oleh temannya dari Pulang Pisau. Sementara posisi truk terparkir tepat di pinggir jalan, namun masih memasuki median jalan.

Tak berselang lama, dengan kecepatan tinggi, korban Paulus memacu motor CBR. Padahal kondisi di TKP dalam kondisi jalan yang licin.

Diduga karena kurang memperhatikan arus lalu lintas. Terlebih keadaan gelap dengan sedikit penerangan mengakibatkan Paulus menabrak bagian belakang dari truk tersebut dan akhirnya tewas.

"Tanda peringatan untuk supaya pengendara sudah saya pasang. Lampu reting pun dinyalakan, karena situasi gelap dan licin, korban menabrak bagian belakang truk," ucap pria asal dari kabupaten Pulang Pisau itu.

Sementara, Kasat Lantas Polres Palangka Raya AKP Bowo Trihandoko menerangkan laka ini masih dalam lidik dan sudah mengamankan kedua kendaraan termasuk sopir truk dan memeriksa beberapa saksi.
"Masih lidik, korban meninggal dunia di TKP, intinya kasus ini sedang kami tangani dan sopir serta barang bukti sudah diamankan," tukasnya. (daq/fm)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 07 Mei 2025 17:31

Bupati Rencanakan Pelebaran Jalan Muchran Ali

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana memperbaiki infrastruktur…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Jambore PKK Diikuti Ratusan Peserta

SAMPIT – Setelah tertunda dua tahun akibat keterbatasan anggaran, Jambore…

Rabu, 07 Mei 2025 17:30

Halikinnor Pimpin Gotong Royong

SAMPIT — Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor turun langsung memimpin…

Rabu, 07 Mei 2025 17:29

KTNA Kotim Didorong Jadi Penggerak Pertanian dan Perikanan

SAMPIT - Kelompok Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kabupaten Kotawaringin…

Rabu, 07 Mei 2025 13:11

Dorong Revitalisasi Pasar PPM dan Ikon Jelawat

SAMPIT — Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berkomitmen membenahi dan…

Rabu, 07 Mei 2025 13:11

Bupati Instruksikan Kerja Bakti Massal di Jalan Muchran Ali

SAMPIT – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor menginstruksikan seluruh kepala…

Rabu, 07 Mei 2025 13:10

Muhammad Saleh Jabat Plt Kadiskominfo, Marjuki Jadi Kepala DLH

SAMPIT—Serah terima jabatan (sertijab) di lingkungan Dinas Komunikasi dan Informatika…

Rabu, 07 Mei 2025 13:10

Mundur Usai SK Terbit, CPNS Dilarang Lamar ASN selama Dua Tahun

SAMPIT - Seorang calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Kotawaringin…

Senin, 05 Mei 2025 16:06

Jaga Kualitas Pelayanan Publik

SAMPIT – Di tengah keterbatasan sumber daya manusia dan anggaran,…

Senin, 05 Mei 2025 16:05

Tanam Sportivitas dan Karakter sejak Dini melalui Fun Run

SAMPIT – Ratusan peserta hadir memadati kawasan Gedung Expo hingga…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers