SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Rabu, 06 Januari 2016 17:46
Pedagang Keluhkan Retribusi WC
TRANSAKSI: Suasana Pasar Ikan Tembaga Indah. JOKO/RADAR PANGKALAN BUN

PANGKALAN BUN - Pedagang Pasar Indrasari yang dipindah ke Pasar Tembaga Indah mengeluhkan retribusi angkutan ikan dan WC umum. Selama di Pasar Indrasari, para pedagang tidak pernah dikenai retribusi tersebut.

Salah satu pedagang ikan, H. Junaidi, mengatakan bahwa tarif untuk buang air kecil di WC umum Pasar Tembaga Indah Rp 2 ribu. Sedangkan pengangkutan ikan dari dermaga ke lapaknya dikenai Rp 10 ribu.

"Kalau di Pasar Indrasari tidak pernah dikenakan biaya untuk pengangkutan ikan. Di sini kencing saja bayar Rp 2 ribu," ucap Junaidi, Selasa (5/1).

Junaidi meneruskan, pendapatannya selama berjualan di Pasar Tembaga Indah hanya 75 persen dari penghasilan di Pasar Indrasari. Sudah pendapatan turun, dikenai retribusi lagi.

"Rasa hendak nangis hari-hari kurang penghasilan, yang beli juga orang sekitar sini, kalau yang jauh-jauh pada malas. Katanya ke sini kejauhan," ungkapnya.

Lapak berukuran 1 meter x 1,5 meter ditebus dengan Rp 4 juta per tahun. Luas lapak ini lebih kecil dibandingkan lapak di Pasar Indrasari yang ukurannya 3 meter x 2 meter dengan membayar Rp 100 ribu per bulan.

"Semua sarana mulai dari pelabuhan, jembatan, listrik dan air semua sudah tercukupi. Namun yang berat adalah biaya transportasi angkutan dan sepinya pembeli," jelasnya.

Sementara itu Hj. Ida mengatakan, pendapatanya stabil selama pindah di Pasar Tembaga Indah. Setiap pedagang sudah ada pelanggan masing-masing.

"Alhamdulillah lumayan stabil, pendapatan sama saja dengan yang dulu," ujar Ida. (jok/yit)

 

loading...

BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:48

Pertama di Kalteng, Kobar Luncurkan Aplikasi E-Sakip

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) resmi…

Kamis, 17 April 2025 15:47

DisperindagkopUKM Kobar Awasi Produk BDKT

PANGKALAN BUN – Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan…

Kamis, 17 April 2025 15:44

Komisi C DPRD Soroti Tambang di Kubu

PANGKALAN BUN– Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Rabu, 16 April 2025 16:22

Sekda Apresiasi DPRD Atas Persetujuan Dua Raperda jadi Perda

PANGKALAN BUN – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar),…

Rabu, 16 April 2025 16:22

Bupati Kobar Usulkan Peningkatan Fasilitas Bandara

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj. Nurhidayah menghadiri…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Enam Fraksi Sepakat Dua Raperda Dijadikan Perda

PANGKALAN BUN - Enam fraksi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

Selasa, 15 April 2025 17:08

Wabup Hadiri Rakor Percepatan Penurunan Stunting se-Kalteng

PANGKALAN BUN – Wakil Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Suyanto menghadiri…

Selasa, 15 April 2025 17:08

Bupati Hadiri Perayaan HUT ke-3 API DPC Kobar

PANGKALAN BUN – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj. Nurhidayah menghadiri…

Selasa, 15 April 2025 17:07

Tahun Ini 30 Calon Haji Siap Berangkat

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara terus mendorong menambah kuota…

Selasa, 15 April 2025 17:06

Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ketapang, Kalimantan Barat (Kalbar), menurunkan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers