SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Jumat, 13 Maret 2020 09:49
Siapkan Kelurahan Siaga dan Tangguh Bencana
PEMBUKAAN : Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin membuka program pemberdayaan masyarakat dalam kesiapsiagaan menghadapi bencana untuk kelurahan siaga dan tangguh bencana, Kamis (12/3). DODI/RADAR PALANGKA

PALANGKA RAYA - Komitmen Pemerintah Kota Palangka Raya guna mengikusertakan masyarakat dalam beradaptasi menghadapi ancaman bencana dilaksanakan secara serius.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin saat meresmikan program pemberdayaan masyarakat dalam kesiapsiagaan menghadapi bencana untuk kelurahan siaga dan tangguh bencana, di Aula Kelurahan Tanjung Pinang, Kecamatan Pahandut, Kamis (12/3).

Langkah konkret itu juga sebagai upaya mewujudkan masyarakat kelurahan yang memiliki kemampuan mandiri menghadapi ancaman bencana. Baik dalam menghadapi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) maupun banjir, serta bencana lainnya.

“Pemkot terus berkomiten untuk lebih baik, salah satunya melalui kegiatan ini, setidaknya dapat memberikan ketangguhan masyarakat dalam menghadapi bencana secara mandiri,” ujar Fairid.

Menurut Fairid, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan peran aktif masyarakat untuk mengurangi resiko bencana.

"Membangun kembali kehidupan setelah terkena dampak bencana tujuannya mendorong terwujudnya masyarakat yang tangguh," jelasnya.

Dia menambahkan, BPBD Kota Palangka Raya sebagai instansi yang bertugas untuk mengoordinasikan upaya penanggulangan bencana, tentu dapat membuat upaya pencegahan dini terhadap daerah atau wilayah yang rentan serta berpotensi rawan akan bencana.

“Intinya tujuan akhir tidak lain agar masyarakat dan semua elemen yang berperan dalam penaggulangan bencana danpra bencana lebih memahami upaya penanggulangannya,” tegasnya.

Sementara, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota, Emi Abriyani menambahkan setidaknya ada lima kelurahan di Kota Palangka Raya yang menjadi target sebagai kelurahan siaga dan tangguh bencana.

Kelurahan tersebut, antara lain Kelurahan Tanjung Pinang, Sabaru, Panarung, Kalampangan dan kelurahan Kameloh Baru.

“Kegiatan ini untuk pemberdayaan masyarakat dalam kesiapsiagaan menghadapi bencana,” pungkasnya. (daq/fm)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers