SAMPIT – Lembaga Pendidikan Profesional (LPP) Quantum, Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah kembali menggelar wisuda, pelepasan peserta program kompetisi 1 tahun yang dilaksanakan di gedung serba guna Jalan HM. Arsyad, Sampit, Rabu (19/8).
Kegiatan di mulai pukul 09.00 WIB, dihadiri Direktur LPP Quantum Edy Sabarudin, M.SI, Bupati Kotim H. Supian Hadi, Sekretaris Daerah (Sekda) Halikinnor serta Kadin Kotim dan unsur pejabat terkait.
Sebanyak 108 wisudawan dan wisudawati yang mengikuti pelepasan, terdiri dari 3 jurusan, yaitu jurusan Teknik Informatika Komputer, Akuntansi Komputer dan Perpajakan serta Manajemen Administrasi.
Peserta terbaik ada 3 orang, pertama jurusan Teknik Informatika Komputer diraih oleh Muhammad Hamdi dengan nilai memuaskan, untuk jurusan Akuntansi Komputer dan Perpajakan diraih oleh Riska Syilpia dan jurusan Manajemen Administrasi Bisnis diraih oleh Dian Murniati.
Ketua Pelaksanaan Kegiatan, Muh. Zaid Khoirudin, SH.I mengatakan, pendidikan non formal ini lebih fokus pada kemampuan peserta didik dibandingkan sekadar memberi pengetahuan. Sehingga, mereka bisa menggunakannya sebagai alat membuka pekerjaan bagi diri sendiri atau mendaftar ke sejumlah perusahaan.
“Untuk wisudawan dan wisudawati yang sudah selesai pelepasan ini agar bisa memberikan yang terbaik di dunia kerja, keterampilan yang diperoleh semoga bisa langsung diterima di dunia kerja, bisa menjadi kebanggaan Kabupaten Kotawaringin Timur. Kemampuan bekerja itu sangat diperlukan dalam meraih prestasi mengarungi dunia kerja,” kata Zaid.
Zaid menambahkan, kegiatan yang kami laksanakan sudah sesuai dengan protokol kesehatan Covid -19, yaitu cara mencuci tangan pakai sabun sebelum memasuki ruangan, menggunakan masker, cek suhu tubuh dan memberikan jarak tempat duduk.
“Para orang tua atau wali tidak diperbolehkan masuk ruangan sebelum acaranya selesai,” katanya.
Sementara, Bupati Kotim H Supian Hadi pada saat memberikan sambutan mengucapkan terima kasih kepada LPP Quantum, para dosen serta segenap Civitas Akademika karena telah mendidik anak-anak menjadi profesional dan ahli dalam bidangnya.
“Semoga mereka mampu bekerja baik di masyarakat dan dunia kerja serta mampu mengatasi berbagai permasalahan maupun persaingan kedepannya,” harapnya. (adv/aljamalu)