SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Sabtu, 14 Mei 2022 11:16
Jalur Padat, Kapolres Kobar Pastikan Keamanan DAS Kumai
PANTAUAN: Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono memantau daerah aliran Sungai Kumai baru-baru ini. (ADE/RADAR SAMPIT)

Arus lalu lintas di daerah aliran Sungai Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat sangat padat setiap hari. Maka hal ini juga harus dipastikan keamanannya. Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono mengatakan, ada aktivitas kapal keluar masuk melalui DAS Kumai.

“Setiap wilayah yang mempunyai mobilitas tinggi maka ini menjadi atensi Polres Kobar. Pasalnya ada hal yang harus dipastikan keamaannya,” kata Kapolres Kobar. 

Saat mobilitas DAS Kumai tinggi, ini perlu diakukan pengamanan yang baik sehingga tak ada celah untuk melakukan tindak kejahatan seperti penyelundupan barang terlarang dan sebagainya.

Mengingat banyak kapal yang keluar masuk melalui Pelabuhan Panglima Utar maupun pelabuhan rakyat, seluruh aktivitas bongkar muat barang juga harus diawasi secara menyeluruh.

“Kami akan menindak pelaku tindak kriminal, baik itu penyelundupan barang berbahaya seperti narkoba dan barang lain secara ilegal,” terangnya. Mantan Kapolres Seruyan ini mengingatkan agar pelayanan publik jangan sampai ada pungutan liar. (rin/yit)

 

loading...

BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:10

57 Jamaah Calon Haji Diberangkatkan

<p>PANGKALAN BUN- Sebanyak 57 orang Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kotawaringin Barat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers