SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 31 Agustus 2023 11:23
Satpol-PP Diharapkan Semakin Profesional
RESMI: Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu saat menghadiri serah terima jabatan di lingkup Satuan Polisi Pamong Praja Kota Palangka, Rabu (30/8).

PALANGKA RAYA- Sekretaris Daerah Kota Palangka Raya Hera Nugrahayu menghadiri, acara serah terima jabatan di lingkup Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kota Palangkaraya, Rabu (30/8).

Dalam kegiatan itu, Kasat Pol-PP Kota Yohn. Benhur G. Pangaribuan digantikan Berri Pasti sebagai PLT Kasat POL-PP. Sedangkan Yohn. B. G. Pangaribuan menduduki jabatan baru sebagai Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Palangka Raya.

Pada kesempatan ini pula dilaksanakan serah terima posisi Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Satpol Kota Palangka Raya dari Ketua DPW yang lama Yuseva Benhur Pangaribuan,  kepada Ketua DWP yang baru,Trilianty Berri Pasti.

Pada kesempatan itu Hera berpesan agar  Satpol PP  sebagai perangkat daerah yang melaksanakan urusan wajib pelayanan dasar, bisa lebih mengoptimalkan pelaksanaan tugas pokok dan fungsinya. Yakni menegakkan peraturan daerah, menyelenggarakan ketertiban umum dan ketentraman masyarakat,  serta perlindungan kepada masyarakat.

Selain itu lanjutnya, agar terus meningkatkan profesionalitas sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan anggota Satpol PP dalam  peningkatan kapasitas lainnya, agar mampu mendukung tugas pokok dan fungsinya.

“Saya juga berharap Satpol PP harus mampu beradaptasi dengan perubahan yang terjadi di sekitarnya. Lakukan inovasi dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi yang semakin maju dan berkembang,” imbuh Hera Nugrahayu.

Ia menambahkan, terus tingkatkan citra positif Satpol-PP di mata masyarakat, dengan mengutamakan pendekatan persuasif dan humanis saat melaksanakan tugas. Selain itu harus melakukan kegiatan-kegiatan sosial yang bermanfaat bagi kepentingan masyarakat.

Termasuk juga lanjut Hera, terus membangun komunikasi, koordinasi dan kolaborasi secara optimal dengan jajaran TNI/Polri, instansi vertikal, BUMN, BUMD maupun instansi terkait lainnya, guna mengoptimalkan kinerja Satpol-PP.

“Jadi saya atas nama pemerintah kota, menyampaikan terimakasih dan penghargaan kepada semua jajaran Satpol-PP yang sudah melakukan penegakan disiplin. Semoga Pol-PP Kota Palangka Raya kedepan lebih baik,” pungkasnya. (daq/gus)

loading...

BACA JUGA

Selasa, 08 September 2015 21:50

Ratusan PNS Masih Mangkir, Laporkan Harta Kekayaan

<p>SAMPIT &ndash; Sebanyak 240 Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara di lingkup…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers