SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 06 Mei 2024 18:35
Dorong Perluasan Pasar untuk UMKM
DUKUNG UMKM: Susi Idawati (paling kanan) bersama rekannya yang juga anggota DPRD Palangka Raya, berbelanja produk UMKM.

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi C DPRD Palangka Raya Susi Idawati meminta pemerintah setempat agar terus memberi berbagai pendampingan kepada pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), agar terus berkembang dari berbagai aspek.

Menurutnya pendampingan yang dimaksud tidak sekadar pelatihan pengembangan produk. Namun tidak kalah penting para pelaku usaha dibekali dengan pengetahuan pemasaran elektronik atau e-commerce untuk memperluas penjualan produk.

“Salah satu cara memperluas jangkauan pemasaran produk mereka dengan melalui pasar elektronik, sehingga perlu dibekali pengetahuan itu. Tentu dengan cara ini hasil yang didapat pelaku usaha akan lebih besar peluangnya,” kata Susi, kemarin.

Polikus Partai NasDem ini menegaskan, pemasaran berbagai produk dengan menanfaatkan jaringan e-commerce bisa dikatakan sebagai salah satu tuntutan di zaman serba digital sekarang ini. Hal tersebut juga dilatarberlangi dengan pola konsumen yang ingin serba mudah dan cepat melalui layanan elektronik.

“Orang sekarangkan ingin serba mudah, buka handphone, cuma duduk saja tinggal cari apa yang mau dibeli. Pola konsumen seperti ini yang harus dilihat, sehingga pelaku usaha harus didampingi untuk memperluas pemasaran,” imbuhnya.

Susi mengakui, pendampingan berupa pelatihan keterampilan mengembangkan produk hingga bantuan permodalan memang langkah tepat, akan tetapi hal tersebut juga harus dibarengi dengan pelatihan teknik pemasaran digitalisasi supaya mampu menjaring konsumen lebih luas.

Artinya ketika para pelaku usaha ini mampu memproduksi sesuatu yang bernilai tinggi dan pemasarannya luas, maka secara dampak ekonomi akan lebih besar karena kedua lini tersebut saling melengkapi dapat pengembangan kegiatan usaha.

“Peran pelaku usaha ini sangat penting, tidak hanya bagi mereka sendiri tapi secara ekonominya juga bisa berdampak baik untuk daerah. Karena itulah perhatian perlu diberikan, bagaimana usahanya, dan pemasarannya bisa diperluas,” pungkas Susi Idawati. (sho/gus)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 03 Juli 2025 16:42

Ajak Masyarakat Jaga Lingkungan dan Tanam Pohon

PALANGKA RAYA – Wakil Wali Kota Palangka Raya Achmad Zaini,…

Kamis, 03 Juli 2025 16:41

Pembangunan Infrastruktur Harus Perhatikan Kualitas

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Kota Palangka Raya…

Kamis, 03 Juli 2025 16:41

Pemkot Palangka Raya Komitmen Tertibkan Truk ODOL

PALANGKA RAYA –Walikota Palangka Raya Fairid Naparin menegaskan komitmennya untuk…

Kamis, 03 Juli 2025 16:40

Wujudkan Peningkatan Profesionalitas ASN

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua Komisi I DPRD Kota Palangka…

Kamis, 03 Juli 2025 16:39

Perkuat Sinergi Pemkot dengan PGRI

PALANGKA RAYA– Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin menegaskan pentingnya…

Kamis, 03 Juli 2025 16:32

Gubernur Ajak Polri Perkuat Sinergi Membantun Daerah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menyampaikan…

Kamis, 03 Juli 2025 16:31

Komisi IV DPRD Kalteng Terima Kunjungan DPRD Jambi

PALANGKA RAYA – Komisi IV DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) merima…

Rabu, 02 Juli 2025 17:05

Perbaiki Distribusi Air Bersih di Palangka Raya

PALANGKA RAYA — Wakil WaliKota Palangka Raya Achmad Zaini, menghadiri…

Rabu, 02 Juli 2025 17:04

DPRD Dorong Penguatan Ketahanan Pangan

PALANGKA RAYA - Wakil Ketua DPRD Kota Palangka Raya Nenie…

Rabu, 02 Juli 2025 17:04

Pemkot Palangka Raya Peringkat Kedua Penurunan Stunting Se Kalteng

PALANGKA RAYA- Walikota Palangka Raya Fairid Naparin, didampingi Ketua TP…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers