SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Senin, 24 Juni 2024 16:30
DPRD Dorong Pemprov Perhatikan Konsep Pembangunan Berkelanjutan
Wakil Ketua DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Abdul Razak.

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua  DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Abdul Razak, mendorong pemerintah provinsi, kabupaten dan kota untuk melaksanakan komitmen program pembangunan di daerahnya masing-masing supaya terlaksana dengan baik.

Salah satu yang perlu menjadi penekanan pemerintah, yakni berkaitan dengan pemerataan yang diharapkan pelosok daerah juga tersentuh program pembangunan, baik itu infrastruktur, pertanian hingga perekonomian.

“Pemerataan menjadi hal yang terpenting karena menjadi bagian konsep pembangunan berkelanjutan, terutama bagaimana pemerintah memerhatikan wilayah pelosok,” katanya, kemarin.

Menurutnya, pembangunan penting untuk terus digencarkan agar dapat merata dan dinikmati masyarakat. Sehingga diharapkan ke depan mampu menciptakan masyarakat yang sejahtera dari berbagai sisi kehidupan sosial.

“Selain infrastruktur, yang perlu digencarkan berkaitan dengan jaringan listrik. Tentu kalau kita melihat di wilayah perkotaan itu sudah cukup baik, tapi di pelosok masih sangat kurang,” ucapnya.

Kemajuan suatu daerah itu dinilai dari pembangunan yang merata serta tidak ada lagi wilayah yang tertinggal. Akan tetapi di Kalteng sendiri masih banyak wilayah khususnya pedesaan yang tertinggal utamanya minim pembangunan infrastruktur dan jaringan listrik.

Politikus senior Partai Golkar ini menegaskan, jika persoalan ini masih menjadi pekerjaan rumah pemerintah. Sehingga DPRD Kalteng mengharapkan hal-hal terkait itu bisa diperhatiakan, dan pemerintah didorong lebih fokus melakukan pemerataan pembangunan.

“Terlebih lagi, Kalteng ke depan akan menjadi penyangga IKN di Kaltim, sehingga pembangunan perlu digencarkan agar nantinya bisa lebih optimal mendukung berbagai hal di IKN,” pungkasnya. (sho/sla)

loading...

BACA JUGA

Senin, 24 Juni 2024 17:08

Aktivitas PKL di Pasar Besar Perlu Dipantau

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi A DPRD Palangka Raya Tantawi…

Senin, 24 Juni 2024 16:52

Dorong Pemerintah Fasilitasi UMKM Naik Kelas

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi II DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Senin, 24 Juni 2024 16:30

DPRD Dorong Pemprov Perhatikan Konsep Pembangunan Berkelanjutan

PALANGKA RAYA – Wakil Ketua  DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Abdul…

Senin, 24 Juni 2024 16:29

Kegiatan Koperasi Harus Adaptif dengan Perkembangan Zaman

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi B DPRD Palangka Raya, Nenie…

Sabtu, 22 Juni 2024 13:32

Perhatikan Kesejahteraan Guru dan Nakes di Pelosok

PALANGKA RAYA – Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Sabtu, 22 Juni 2024 13:29

Ingatkan Pemerintah Soal Keakuratan Data Stunting

PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Palangka Raya Sigit K Yunianto…

Jumat, 21 Juni 2024 18:16

Tingkatkan Pemahaman Penggunaan Dana BOS

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi C DPRD Palangka Raya Hasan…

Jumat, 21 Juni 2024 18:06

Dorong Pemanfaatan BUMDes untuk Ekonomi

PALANGKA RAYA – Ketua Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Kamis, 20 Juni 2024 17:03

DPRD Ajak Masyarakat Dukung Pembangunan

PALANGKA RAYA- Anggota DPRD Kota Palangka Raya Beta Syailendra, mengajak…

Kamis, 20 Juni 2024 16:57

Terus Gelar Operasi Pasar Bagi Masyarakat

PALANGKARAYA- Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah terus bergerak untuk menjaga stabilitas…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers