SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

GUMAS

Senin, 01 Juli 2024 18:49
Masa Jabatan Ratusan Kades dan BPD Diperpanjang
PENGUKUHAN: Pj Bupati Gumas Herson B Aden ketika menyerahkan SK perpanjangan masa jabatan kades dan BPD, di GPU Damang Batu, Jumat (28/6).

KUALA KURUN - Ratusan Kepala Desa (Kades) dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) se-Kabupaten Gunung Mas (Gumas) dilakukan pengukuhan perpanjangan masa jabatan. Ini merupakan amanah Undang-Undang (UU) Nomor 3 Tahun 2024 tentang Perubahan Kedua atas UU Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa.

"Ada 101 kades dan 567 anggota BPD yang telah dikukuhkan perpanjangan masa jabatan. Ini bukan hanya formalitas, tapi merupakan amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab," ucap Pj Bupati Gumas Herson B Aden, Jumat (28/6).

Dia mengatakan, keputusan untuk memperpanjang masa jabatan ini merupakan wujud kepercayaan masyarakat, terhadap kinerja maupun dedikasi dari kades dalam memimpin desa. Dengan pengalaman dan komitmen yang telah ditunjukkan, maka akan terus membawa desa menuju kesejahteraan dan kemauan yang lebih baik.

"Saya minta kepada BPD agar berkolaborasi dengan baik bersama kades untuk mengatasi berbagai tantangan dan memaksimalkan potensi di desa. Sebagai mitra pemerintah desa, BPD memiliki peran strategis dalam mengawal kebijakan dan program pembangunan desa," jelasnya.

Dia mengajak seluruh pihak untuk bekerja sama, bergotong royong, dan terus menjaga semangat kebersamaan dalam membangun desa. Tantangan yang dihadapi mungkin tidak mudah, tetapi dengan kerja keras dan kerja sama yang baik, maka itu bisa diatasi.

"Mari bersama-sama komitmen untuk memberikan yang terbaik bagi desa, menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat," tuturnya.

Dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, harus dengan cepat, tepat, dan ramah. Jadilah pemimpin yang peka terhadap kebutuhan masyarakat dan siap melayani dengan sepenuh hati. Kebersamaan dan gotong royong harus menjadi dasar dalam setiap langkah yang diambil.

"Setiap warga berhak mendapatkan pelayanan yang terbaik. Saya percaya dengan dedikasi dan kerja keras semua pihak, maka akan dapat mewujudkan desa yang lebih maju dan sejahtera," terangnya.

Dia mengingatkan kades dan BPD agar menjaga keamanan dan ketertiban desa. Itu menjadi faktor penting yang mendukung kelancaran pembangunan dan kesejahteraan masyarakat. Apalagi menjelang pesta demokrasi rakyat saat ini.

"Jaga persatuan dan kesatuan di desa. Perbedaan adalah hal yang wajar, namun jangan biarkan perbedaan memecah belah. Kades dan BPD harus selalu menjaga integritas, netralitas dan marwah pemerintahan desa," pungkasnya. (arm/yit)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 16 Oktober 2025 17:01

Generasi Muda Harus Tingkatkan Kualitas SDM

KUALA KURUN - Ketua Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah…

Rabu, 15 Oktober 2025 12:51

Dewan Minta Sekolah Rakyat Prioritaskan Tenaga Kerja Lokal

KUALA KURUN - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Selasa, 14 Oktober 2025 12:05

DPRD Dorong Kecamatan Event Agenda Tahunan

KUALA KURUN - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 13 Oktober 2025 13:17

Masyarakat Diimbau Manfaatkan Program Sekolah Rakyat

KUALA KURUN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Jumat, 10 Oktober 2025 16:09

Perseroda Harus Lebih Profesional, Transparan, dan Produktif

KUALA KURUN -  Transformasi Perusahaan Daerah (Perusda) menjadi Perusahaan Perseroan…

Kamis, 09 Oktober 2025 11:01

Kepala Desa Jangan Malu Bertanya

KUALA KURUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Kamis, 09 Oktober 2025 11:00

Marak Peredaran Narkoba dan Obat Terlarang

KUALA KURUN - Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)…

Selasa, 07 Oktober 2025 13:08

Perseroda Harus Berorientasi Kepentingan Masyarakat dan Pembangunan Daerah

KUALA KURUN - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 06 Oktober 2025 17:14

Turnamen Camat Cup Wadah Penjaringan Atlet Sepak Bola

KUALA KURUN - Turnamen Camat Cup I yang diikuti 20…

Jumat, 03 Oktober 2025 11:13

Dua Posyandu Terima Bantuan Teknologi Tepat Guna

KUALA KURUN - Dua posyandu di Kecamatan Kurun, Kabupaten Gunung…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers