SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Selasa, 06 Agustus 2024 10:28
Lilis Hadiri Pembangunan Masjid di Kujan
RUMAH IBADAH: Penjabat Bupati Lamandau Lilis Suriani melaksanakan peletakan batu pertama di Desa Kujan, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau.

NANGA BULIK- Penjabat (Pj) Bupati Lamandau Lilis Suriani melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Baitul Iman di RT.10 Desa Kujan, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau, akhir pekan lalu. Pembangunan masjid yang dilakukan secara swadaya dan gotong royong tersebut diharapkan bisa selesai dengan cepat melalui bantuan masyarakat, pemerintah, maupun perusahaan swasta. 

"Masjid nantinya bisa segera digunakan untuk beribadah oleh masyarakat sekitar maupun pelancong yang melintas, juga sebagai tempat pendidikan agama bagi anak-anak," harap Lilis. 

Pada kesempatan tersebut Lilis juga mengapresiasi panitia pembangunan masjid dan seluruh masyarakat yang telah berkontribusi dalam perencanaan dan pelaksanaan pembangunan masjid ini.

"Saya menyambut baik dengan dibangunnya rumah-rumah ibadah, salah satunya Masjid Baitul Iman ini yang dikelola oleh Yayasan Sepaku Babussalamz yang merupakan yayasan untuk kemanusiaan," ujar Lilis. 

Dia juga membuka peluang kepada  pengurus masjid agar mengajukan proposal bantuan pembangunan masjid ini kepada pemerintah daerah melalui Bagian Kesra Setda Lamandau. 

"Kabupaten Lamandau pada tahun 2024 telah menyediakan anggaran bantuan hibah untuk organisasi keagamaan dan tempat ibadah. Bantuan tersebut dihibahkan untuk operasional kegiatan organisasi keagamaan dan tempat ibadah seperti masjid, musala, gereja, dan balai besarah," tuturnya. 

Ia juga  mengajak seluruh masyarakat untuk terus berkontribusi demi kelancaran pembangunan dan kemaslahatan bersama. (mex/yit) 

 

loading...

BACA JUGA

Senin, 21 April 2025 13:19

Peternak Diberikan Sosialiasi Kesehatan Masyarakat Vereriner

SUKAMARA -  Para peternak ayam potong di Kabupaten Sukamara diberikan…

Senin, 21 April 2025 13:19

Pembangunan Labkesda Senilai Rp 11 Miliar Molor

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki meninjau proyek pembangunan gedung Laboratorium…

Senin, 21 April 2025 13:18

Wakil Ketua I DPRD Kobar H Rudi Imam Gunawan.

NANGA BULIK -  Rimba Jaya adalah salah satu desa yang…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Proyek Molor, Bupati Sidak Puskesmas Jelai

SUKAMARA – Menyikapi laporan terkait molornya pembangunan Puskesmas Jelai, Bupati…

Kamis, 17 April 2025 15:46

Lapas Sukamara Laksanakan Donor Darah

SUKAMARA - Lapas Sukamara menyelenggarakan kegiatan donor darah. Kegiatan itu…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Lupakan Perbedaan Pilihan Politik

NANGA BULIK -  Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra bersama Wakil…

Kamis, 17 April 2025 15:45

Rela Antre Lama Demi Salaman dengan Bupati

NANGA BULIK– Suasana penuh keakraban dan kebersamaan mewarnai acara halalbihalal…

Rabu, 16 April 2025 16:21

Poktan Beruntung Jaya Syukuran Panen Padi

SUKAMARA – Petani di Desa Sungai Pasir, Kecamatan Pantai Lunci,…

Rabu, 16 April 2025 16:20

Pemkab Siap Dukung Pembangunan Sekolah Garuda

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau terus memperkuat koordinasi lintas…

Senin, 14 April 2025 17:58

Dekranasda Dorong Perajin Miliki Daya Saing

NANGA BULIK– Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers