KUALA PEMBUANG - Rapat paripurna ke-17 yang digelar Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan menjadi momentum haru, salam perpisahan seluruh fraksi, mengingat agenda ini merupakan kegiatan terakhir para legislator.
Paripurna ke-17 masa persidangan III tahun sidang 2023-2024 terkait pemadangan fraksi terhadap pidato pengantar Bupati Seruyan tentang Raperda perubahan APBD tahun anggaran 2024 dimanfaatkan seluruh fraksi untuk memberikan salam maaf dan perpisahan kepada seluruh kolega, rekan, Forkopimda, dan unsur SKPD di lingkungan Pemerintahan Seruyan.
Argiansyah, juru bicara fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan mengatakan di penghujung agenda penyampaian dirinya secara pribadi meminta maaf kepada seluruh rekan kerja atas segala perbuatan yang dilakukan selama menjabat sebagai anggota dewan di Seruyan.
“Terima kasih kepada Pj Bupati, Pj Sekda dan pimpinan DPRD Seruyan yang selama ini memberikan kepercayaan kepada kami. Saya pribadi meminta maaf apabila ada salah kata, perbuatan yang tak sengaja diperbuat selama menjabat sebagai anggota legislatif,” kata Argiansyah dengan penuh haru, Selasa (13/8) pagi.
Menyesul giliran, fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) dengan juru bicara Harsandi menyampaikan rasa terima kasihnya atas 5 tahun membawa Seruyan ke arah yang semakin baik.
Dirinya juga mengapresiasi Pemda dan DPRD dengan harapan keharmonisan tetap tercipta demi kemajuan daerah.
Senada dilontarkan, Salidin dari fraksi Partai Nasional Demokrat (NasDem) dan juru bicara Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Benyamin Pasame juga mengucapkan salam perpisahan berbalut pantun yang lantunkan.
Menutup momen haru ini, fraksi Keadilan Demokrasi Bangsa, Amanat Penbangunan Rakyat atau Fraksi Kadesa Ampera yang diwakilkan oleh Masfuatun meyampaikan pesan untuk terus mengingat dan terus jalin silaturahmi setelah usainya masa jabatan.
“Selama 15 tahun saya sebagai wakil rakyat kini saatnya dilakukan regenerasi. Terus jalin silaturahmi, bimbing terus anggota baru untuk kemajuan Seruyan ke arah yang lebih baik,” harapnya. (rdw/fm)