SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PALANGKA

Kamis, 21 November 2024 10:47
Ingatkan Pentingnya Peningkatan Mutu Pendidikan
Teks : Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya, Erlan Audri

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi II DPRD Palangka Raya, Erlan Audri, mengingatkan pemerintah kota setempat terkait pentingnya peningkatan mutu pendidikan sebagai salah satu upaya mempersiapkan sumber daya manusia (SDM).

Ia menjelaskan. peningkatan mutu pendidikan ini diartikan dalam hal yang luas, terutama berkaitan dengan kemudahan anak-anak di setiap jenjang pendidikan dalam menyerap ilmu pelajaran dengan dukungan sarana prasaran hingga keberadaan tenaga pendidik.

"Pemerataan pembangunan di sektor pendidikan ini diperlukan untuk memastikan setiap wilayah dapat maju secara bersamaan dan mengatasi kesenjangan yang ada," katanya, kemarin.

Pentingnya sektor ini diperhatikan, menurut Erlan karena dianggap sebagai aspek krusial agar dari segi kualitas SDM tidak tertinggal dari segi dari daerah lain. Selain itu pendidikan juga dikaitkan dengan kemampuan bersaing dalam dunia kerja ke depannya.

Dirinya menyadari, bahwa banyak provinsi lain yang telah lebih maju dalam sektor pendidikan. Oleh karena itu pemerintah perlu mendorong program pendidikan yang dapat mempersiapkan generasi muda untuk bersaing di masa depan.

"Kenapa sangat diperlukan pendidikan, Karena kita masih beberapa langkah tertinggal daripada wilayah-wilayah yang lain. Pendidikan ini tidak hanya hak dasar, tapi juga upaya menyiapkan generasi yang siap bersaing," ucapnya.

Ditambahkan Erlan, pendidikan yang baik adalah fondasi untuk kemajuan masyarakat di masa depan. Sehingga pemerintah diharapkan memberikan skala prioritas dalam hal program, anggaran ataupun kegiatan di bidang ini.

"Optimistis bahwa dengan perencanaan yang baik, Kota Palangka Raya bisa mengejar ketertinggalan dan menjadi daerah yang lebih maju di masa mendatang," pungkasnya. (sho/gus)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 17 April 2025 15:43

Kalteng Perlu Akselerasi Pembangunan Infrastruktur

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, mengharapkan…

Kamis, 17 April 2025 15:43

Penempatan Nakes di Kalteng Belum Merata

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi III DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Rabu, 16 April 2025 16:19

Pemprov Kalteng Siap Dukung Pelaksanaan Sekolah Rakyat

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Rabu, 16 April 2025 16:18

Bayar Pajak Kendaraan Bermotor Jangan Dipersulit

PALANGKA RAYA - Anggota Komisi I DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng)…

Selasa, 15 April 2025 17:04

Penurunan Stunting Perlu Sinergi Lintas Sektor

PALANGKA RAYA - Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo,…

Selasa, 15 April 2025 17:03

Efektifkan Regulasi untuk Penyelesaian Sengketa Pertanahan

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Lohing Simon,…

Senin, 14 April 2025 17:56

Rajut Toleransi Antarumat Beragama di Kalteng

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Agustiar Sabran, menegaskan…

Senin, 14 April 2025 17:56

Dorong Pemerintah Bantu Atasi Kendala PSR Petani Sawit

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) Okki Maulana,…

Jumat, 11 April 2025 17:54

Program Satu Sarjana untuk Setiap Keluarga Perlu Dukungan

PALANGKA RAYA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Agustiar Sabran memastikan…

Jumat, 11 April 2025 17:53

DPRD Desak Perbaikan Jalan Lingkar Selatan Sampit

PALANGKA RAYA - Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng), Sutik, mendesak…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers