PALANGKA RAYA- Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) beberapa kali menyelenggarakan Jalan Sehat Kalteng Berkah, sebagai salah satu upaya memperkuat sinergi bersama masyarakat di berbagai wilayah provinsi ini, untuk bersama-sama mendukung pembangunan.
"Ini menjadi salah satu sarana silaturahmi pemerintah daerah bersama masyarakat. Dengan jalinan yang baik antara pemerintah dan masyarakat, tentu pelaksanaan pembangunan juga akan semakin baik lagi," kata Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, usai mengikuti Jalan Sehat Kalteng Berkah di Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Sabtu (23/11) pagi.
Selain itu dirinya juga mengungkapkan rasa terima kasih sekaligus permohonan pamit kepada masyarakat Kalteng dan khususnya kepada masyarakat di wilayah barat, seiring akan berakhirnya masa jabatannya.
Sugianto juga menyampaikan penghargaan atas dukungan dan kerja sama yang diberikan oleh seluruh lapisan masyarakat, serta jajaran pemerintah daerah selama kepemimpinannya di Kalteng.“Saya berharap agar pembangunan di Kalimantan Tengah terus berlanjut dan semakin maju," tegasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Kalteng Adiah Chandra Sari, yang juga hadir dalam Jalan Sehat Kalteng Berkah di Pangkalan Bun, memberikan apresiasi atas antusiasme masyarakat setempat.
Dikatakannya, acara semacam ini tidak hanya berdampak positif bagi kesehatan masyarakat, tetapi juga mampu mendorong pertumbuhan ekonomi lokal dan mempromosikan destinasi wisata di Kabupaten Kotawaringin Barat.“Melalui kegiatan ini, kita harapkan pariwisata di Kotawaringin Barat semakin dikenal, sekaligus meningkatkan rasa kebersamaan di tengah masyarakat,” ungkapnya.
Sementara itu, Jalan Sehat Kalteng Berkah ini memiliki rute start di Stadion Sampuraga Lama - Jalan Simpang 4 Dinas Perkim - Jalan Pangeran Diponego - Bundaran Adipura - Jalan Pra Kusumayudha - Jalan Hasanudin - lalu finish kembali di Stadion Sampuraga Lama.
Acara ini mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat. Ribuan peserta dari berbagai kalangan, termasuk masyarakat umum, pelajar, hingga pejabat daerah, turut memadati rute yang dilalui.
Pada kegiatan Jalan Sehat Kalteng Berkah ini menyediakan doorprize menarik berupa lima unit rumah dengan type 36 dan 45. Selain itu di sela kegiatan berlangsung, gubernur kembali menambahkan hadiah itu dari dana pribadi sebanyak lima unit rumah dan dari Bank Kalteng sebanyak tiga unit rumah. Selain itu juga, disediakan hadiah menarik lainnya seperti 50 paket umroh dan perjalanan rohani, 20 sepeda motor, dan ratusan alat elektronik serta uang tunai.(ant/gus)