SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

PANGKALANBUN

Jumat, 21 Maret 2025 12:03
Jangan Khawatirkan Kebutuhan Pokok
APEL: Asisten 1 Setda Kobar Tengku Alisyahbana saat memusnahkan sabu pada acara apel gelar pasukan ketupat telabang, Kamis (20/3).

PANGKALAN BUN – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) memastikan ketersediaan bahan pokok menjelang Lebaran 1446 H dalam kondisi aman. Hal ini disampaikan oleh Asisten 1 Pemkab Kobar Tengku Alisyahbana  usai menghadiri Operasi Telabang Polres Kobar pada Kamis (20/3). Ia menegaskan bahwa pasokan bahan pokok penting terjaga hingga hari raya, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir.

"Dari sisi distribusi maupun inflasi, saat ini hanya cabai yang sedikit terdampak karena fenomena hari besar keagamaan nasional. Namun, secara keseluruhan stok bahan pokok tetap stabil," ujar Tengku Alisyahbana. Ia juga menambahkan bahwa koordinasi dengan Pulau Jawa terus dilakukan guna menjaga stabilitas harga di pasaran.

Sebagai langkah antisipatif, Pemkab Kobar bersama dinas terkait terus menggelar operasi pasar murah. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat, terutama bagi mereka yang berpenghasilan rendah, agar tetap dapat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau menjelang Lebaran.

"Kebijakan pemerintah daerah memang sudah mencakup operasi pasar. Ini menjadi langkah konkret dalam mengendalikan harga dan memastikan keterjangkauan bahan pokok bagi warga," tambahnya.

Lebih lanjut dia mengungkapkan bahwa Pemkab Kobar telah menyiapkan pasokan bahan pokok untuk tiga bulan ke depan. Dengan demikian, masyarakat tidak perlu khawatir akan kelangkaan atau lonjakan harga yang signifikan.

Selain itu, pihaknya juga terus memantau perkembangan harga di pasar dan bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memastikan stabilitas ekonomi daerah tetap terjaga.

"Kami akan terus berupaya menjaga distribusi dan harga agar tetap stabil, sehingga masyarakat dapat merayakan Lebaran dengan tenang," tutupnya. (sam/yit)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 26 November 2025 10:05

Minta Pemkab Lebih Perhatikan Guru di Pelosok

PANGKALAN BUN – Memperingati Hari Guru Nasional 2025, Ketua Komisi…

Senin, 24 November 2025 09:47

Sinergi Membangun Kobar, DPRD Harapkan Kolaborasi Antarinstansi Makin Solid

PANGKALAN BUN – Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Mulyadin, menekankan…

Rabu, 19 November 2025 12:59

DPRD Kobar Soroti Penurunan Voltase di Desa Melawen, Warga Keluhkan Kerusakan Peralatan Listrik

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menyoroti persoalan…

Selasa, 18 November 2025 13:27

APBD Turun Rp300 Miliar, OPD Diminta Sesuaikan Program

PANGKALAN BUN – Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten…

Sabtu, 15 November 2025 10:05

Tiga Raperda Rampung Dibahas DPRD dan Pemkab Kobar

PANGKALAN BUN – Tiga Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) yang diajukan…

Rabu, 12 November 2025 12:43

Ketua DPRD Kobar Apresiasi Wajib Pajak Dukung Peningkatan PAD

PANGKALAN BUN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten…

Senin, 10 November 2025 12:28

DPRD Kobar Apresiasi Nikah Massal dan Pasar Murah di Arut Utara

PANGKALAN BUN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin…

Sabtu, 08 November 2025 12:48

DPRD Kobar Konsultasi ke OJK, Bahas Maraknya Investasi Ilegal dan Penipuan Online

PANGKALAN BUN – Meningkatnya laporan masyarakat terkait penipuan investasi ilegal…

Rabu, 05 November 2025 12:40

Fraksi Gerindra Soroti Infrastruktur Jalan dan Drainase di Kobar

PANGKALAN BUN – Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat…

Senin, 03 November 2025 16:11

DPRD Kobar Temui Menteri P2MI

PANGKALAN BUN – DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan konsultasi…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers