SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 13 November 2015 20:08
Festival Seni dan Budaya Dibuka
KEBUDAYAAN: Kesenian tari dan kuda lumping ikut dalam festival seni dan budaya yang digelar Pemerintah Kabupaten Lamandau.

NANGA BULIK – Pawai dalam rangka festival seni dan budaya Kabupaten Lamandau 2015 yang diikuti ribuan peserta berlangsung meriah, kemarin (12/11).

Kegiatan kali ini dihadiri oleh seluruh kontingen kecamatan se Kabupaten Lamandau, perwakilan semua SKPD serta suku-suku yang tinggal di bumi Bahaum Bakuba.

Seperti suku Dayak Tomun, Dayak Pesisir, Jawa, Sunda, Batak, Toraja, NTT dan lainnya. Bahkan perwakilan Dinas Pariwisata Kabupaten Kotawaringin Barat turut andil memerihkan kegiatan tahunan ini.

Pantauan koran ini, ribuan masyarakat terlihat antusias menonton di sepanjang jalan yang menjadi rute parade budaya.

Kepala Dinas Pariwisata, Seni dan Budaya Kabupaten Lamandau, Charles Rakam mengatakan festival seni dan budaya ini menjadi wadah pembinaan bagi pelaku kesenian dan kebudayaan tradisional.

Selain itu juga menjadi bagian dari promosi wisata daerah Lamandau. "Melalui kegiatan ini, kita mengajak masyarakat mengenal dan mencintai seni dan budaya daerah," ujarnya.

Kegiatan yang digelar 12-15 November 2015 ini setelah dibuka dengan pawai budaya, akan dilanjutkan dengan lomba olahraga tradisional, masakan tradisional dan seni tari.

Selain itu, juga ada lomba kuda lumping dan tari NTT serta pemilihan Bujang dan Dara Lamandau. "Penutupan pada tanggal 15 November 2015 malam, kami mengundang artis ibukota Juwita Bahar untuk menghibur masyarakat," tuturnya.

Sementara, Bupati Lamandau Ir Marukan saat membuka kegiatan mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu upaya pemerintah kabupaten dalam rangka melestarikan seni dan budaya asli Lamandau agar semakin dikenal dan digemari masarakat luas, terutama para generasi muda.

"Untuk mencintai seni dan budaya tidak cukup hanya menjadi menonton saja, tetapi harus menjadi pelaku. Tahun depan saya minta untuk lebih banyak lagi melibatkan peserta dari generasi muda," harap Marukan.

Diharapkan melalui kegiatan ini juga dapat menggiatkan kembali para pelaku seni dan budaya yang selama ini jarang menjumpai wadah (sarana) penyaluran hobi, seni dan bakat di bidang seni dan bidaya.

"Pembangunan bidang seni dan budaya tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah saja, tetapi juga  harus ada campur tangan masyarakat, dunia usaha dan pelaku seni. Pemkab hanya melaksanaan pembinaan dan mendorong agar seni dan budaya berjalan dengan baik. Pelakunya sendiri adalah masyarakat," tegasnya. (mex/fm)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 19 April 2024 11:08

Pj Bupati Seruyan Hadiri Entry Meeting BPK RI

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor menghadiri…

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers