SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 16 November 2015 20:41
Pelaku Begal Motor Dibekuk
GELAR PERKARA: Waka Polres Sukamara Kompol Yoyo Roswandi (tengah) menunjukkan para pelaku begal sepeda motor dan sejumlah barang bukti.

SUKAMARA – Aksi tiga pelaku begal sepeda motor disertai kekerasan berhasil dibekuk jajaran Kepolisian Sektor (Polsek) Permata Kecubung. 

Ketiga pelaku adalah Onde Bounsele, Yanri Tefa dan Semfri Foat. Mereka terancam hukuman maksimal 12 tahun penjara.

Kapolres Sukamara, AKBP Heri Sulistya melalui Waka Polres Sukamara, Kompol Yoyo Roswandi saat konferensi pers menjelaskan bahwa pelaku ditangkap di Desa Natai Kondang Kabupaten Sukamara pada Jumat (8/11) lalu. Penangkapan berdasarkan laporan dari korban.

“Setelah dilakukan pengintaian dan pengejaran, akhirnya para pelaku berhasil ditangkap berikut barang bukti berupa satu buah senjata tajam jenis parang, balok kayu, dua buah batu dan satu unit sepeda motor korban yang dirampas,” jelas Yoyo.

Diceritakan, saat itu dua orang korban bernama Yuskarmin dan Rusminah bermaksud pulang ke rumah di Desa Ajang dengan mengendarai sepeda motor.

Saat melintasi di perkebunan kelapa sawit, di tengah perjalanan korban didatangi tiga pelaku yang langsung merampas kendaraan yang ditunggangi korban hingga terjatuh.

“Salah satu pelaku langsung memukulkan balok kayu ke tangan korban hingga terluka. Kemudian pelaku lain melempar dua buah batu ke kepala korban. Setelah melihat korban tidak berdaya, kemudian pelaku langsung membawa lari motor milik korban,” terang Yoyo, seraya berharap agar masyarakat selalu berhati-hati saat melintasi jalanan yang sepi.

Sementara, Kapolsek Permata Kecubung, Ipda Lajun SR Sianturi, SIK menyebutkan Polsek Permata Kecubung merupakan Polsek baru sehingga banyak masyarakat belum mengetahui.

Maka itu, dirinya berharap kerjasama dengan masyarakat agar melaporkan kepada kepolisian jika menemukan tindak kejahatan dan potensi gangguan keamanan, ketertiban masyarakat. (fzr/fm)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 19 April 2024 11:08

Pj Bupati Seruyan Hadiri Entry Meeting BPK RI

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor menghadiri…

Rabu, 17 April 2024 10:12

Pasca Libur Idufitri, Pj Bupati Sidak Pelayanan Publik

KUALA PEMBUANG– Dengan berakhirnya masa libur Panjang dan cuti bersama…

Senin, 15 April 2024 12:54

Pemkab Seruyan Terus Tambah Jumlah Nakes

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan tahun demi tahun terus…

Senin, 08 April 2024 13:55

DPKP Seruyan Melayani Panggilan Masyarakat

KUALA PEMBUANG- Selain menjalankan tugas sebagai petarung dalam melawan kebakaran,…

Jumat, 05 April 2024 12:08

Pj Bupati Lepas Rombongan Mudik Lebaran Gratis

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor melepas…

Rabu, 03 April 2024 12:44

Pj Bupati Pastikan Ketersediaan Bahan Pokok Aman

KUALA PEMBUANG - Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama…

Senin, 01 April 2024 14:14

Pj Bupati Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Makmurkan Masjid

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Bupati Seruyan Djainuddin Noor bersama sejumlah…

Kamis, 28 Maret 2024 12:13

Pemkab Seruyan Ajukan RPJPD 2025-2045

KUALA PEMBUANG- Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Bahrun Abbas mengikuti…

Rabu, 27 Maret 2024 12:11

Pemkab Seruyan Gelar Pasar Murah di 2 Kelurahan

KUALA PEMBUANG- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan, kembali melakukan aksi menekan…

Senin, 25 Maret 2024 12:11

Usaha Jasa Kutip Sampah Dinilai Prospektif

SUKAMARA – Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sukamara Fakhmi Rizali…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers