SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 19 Februari 2020 10:42
Kebakaran di Mura Akibat Korsleting Listrik
PUING SISA KEBAKARAN : Kapolsek Murung Ipda Yuliantho (dua dari kanan) bersama anggotanya mengecek lokasi kebakaran di Desa Muara Sumpoi, Kecamatan Murung, Kabupaten Mura. RENO/RADAR SAMPIT

PURUK CAHU - Penyebab kebakaran yang menimpa tujuh rumah penduduk di Desa Muara Sumpoi, Kecamatan Murung, Kabupaten Murung Raya (Mura) pada Senin (17/2) pagi terungkap.

Dari hasil penyelidikan Polsek Murung, tidak ada ditemukan dugaan tindakan kriminal, kebakaran tersebut murni akibat korsleting (arus pendek) listrik.

Kapolres Mura AKBP Dharmewshara Hadi Kuncoro melalui Kapolsek Murung IPDA Yuliantho mengatakan bahwa sumber api berawal dari rumah salah satu korban yakni, Alpiadi (26) warga RT 002 Desa Muara Sumpoi.

"Dugaan sementara penyebab kebakaran karena hubungan arus pendek saklar listrik di dapur rumah korban Alpiadi," ucap Yuliantho, Selasa (18/2).

Ia memastikan bahwa tidak ada unsur lain, selain arus pendek listrik yang menjadi penyebab hangusnya rumah milik korban Safrudin (64), Mujiah (44), Muliadi, Diani (60), Merajiah (51) serta milik Ardimansyah.

Yuliantho menjelaskan, kronologis kejadian, api pertama kali diketahui pada pukul 07.00 WIB oleh Alpiadi disaat hendak turun dari lantai dua rumahnya.

Saat itu, Alpiadi melihat asap tebal lalu membangunkan istrinya dan ketika turun, api sudah membakar bagian belakang rumahnya. "Melihat kobaran api, Alpiadi langsung berteriak minta pertolongan kepada warga di sekitar," jelas Yuliantho.

Lanjut Yuliantho, karena semua bangunan yang terbakar terbuat dari bahan kayu dan beratap seng, membuat api dengan cepat merambat ke samping kiri dan kanan.

Api baru bisa dipadamkan kurang lebih sekitar 1 jam, berkat kerjasama warga dengan petugas pemadam kebakaran. "Peristiwa ini tidak ada korban jiwa, hanya ada kerugain materi mencapai Rp 995 juta," sebutnya.

Akibat kebakaran ini, sebanyak 15 jiwa dari 9 kepala keluarga kehilangan tempat tinggal. Mereka saat ini ditampung oleh sanak keluarga, meski pemerintah telah menyiapkan tenda pengungsian. (rm-103/fm)

loading...

BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers