SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Selasa, 24 Agustus 2021 10:41
Banjir Terjang Dataran Rendah di Kotawaringin Barat
ilustrasi

PANGKALAN BUN – Tingginya curah hujan beberapa hari belakangan, membuat daerah dataran rendah di Kabupaten Kotawaringin Barat diterjang banjir. Puluhan rumah warga di Desa Sambi, Kecamatan Arut Utara, terendam luapan air Sungai Arut.

Informasi dihimpun, ketinggian air mencapai lutut orang dewasa. Satgas penanggulangan banjir dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kobar, TNI, Polri serta pemerintah kecamatan, bergerak menyusun strategi guna mengantisipasi potensi banjir yang lebih besar, mengingat masih tingginya curah hujan di wilayah tersebut.

Camat Arut Utara Amir Mahmud mengatakan, Desa Sambi yang merupakan wilayah dataran rendah, merupakan desa yang paling awal terdampak banjir akibat meluapnya air Sungai Arut. ”Letak geografisnya ada di dataran rendah, jadi bila air sungai meluap desa tersebut yang paling awal terendam,” katanya, Minggu (22/8).

Dia menuturkan, akibat luapan Sungai Arut itu sekitar 30 rumah terdampak banjir. Meski demikian, warga masih berada di kediamannya masing-masing.

Walau begitu, lanjutnya, pihak kecamatan bersama unsur lainnya telah mengantisipasi bencana lebih besar dengan membuat posko untuk pengungsi maupun posko kesehatan dan direncanakan pendirian dapur umum. ”Tempat pengungsian maupun posko kesehatan dipusatkan di kantor desa setempat, kemudian kita akan buatkan dapur umum,” kata dia.

Banjir telah merendam akses jalan utama desa tersebut. Ketinggian air semakin meningkat dan hanya beberapa sentimeter dari lantai rumah warga.

Dihubungi terpisah, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kobar Syahruni menyampaikan, personel BPBD telah meluncur ke Desa Sambi untuk melakukan ground chek. Personel pendahulu menuju desa terdampak luapan Sungai Arut dengan membawa sarana prasarana evakuasi, seperti perahu karet, sekaligus mendata jumlah rumah terdampak.

”Hari ini (kemarin, Red) baru tim pendahulu yang mengecek kebutuhan masyarakat terdampak dengan membawa speedboat karet, sambil terus berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan desa,” ujarnya. (tyo/sla/ign)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Maksimalkan Penataan Melalui Rapat Integrasi GTRA

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Pemda Bagikan 500 Lembar Bendera Merah Putih

SUKAMARA–Menyambut HUT RI ke-80, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Lamandau Borong Piala di Peda KTNA XIV

NANGA BULIK - Kontingen Lamandau berhasil memborong sejumlah penghargaan pada Pekan…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:15

Warga Desa Hampalit Krisis Air Bersih, Pemkab Katingan Harus Bertindak

KASONGAN – Warga Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:26

Anggota Paskibraka Diminta Siapkan Diri Jelang Upacara HUT RI ke-80

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, meminta seluruh anggota Pasukan Pengibar…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Bantuan Seragam dan Tas Sekolah Mulai Disalurkan di Sukamara

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Pemkab Lamandau Apresiasi Storytelling Contest 2025

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau memberikan apresiasi atas…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:19

DPRD Desak PDAM Katingan Segera Bayar Tunggakan Gaji Karyawan

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:11

Bupati Sukamara Pimpin Upacara di SDN Cabang Barat

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, memimpin upacara bendera di SDN…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:10

Puskesmas Sukamara Sediakan Pemeriksaan USG Gratis bagi Ibu Hamil

SUKAMARA – Puskesmas Sukamara kini menyediakan layanan pemeriksaan ultrasonografi (USG)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers