KUALA PEMBUANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) meminta Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan untuk memaksimalkan penyerapan anggaran tahun 2022.
Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Harsandi mengatakan bahwa dewan meminta agar Satuan Perangkat Organisasi Daerah (SOPD) di Seruyan serius memperhatikan serapan anggaran.
“Saya nilai serapan anggaran harus segera diperbaiki khususnya untuk semester I yang biasanya anjlok,” katanya.
Menurutnya program kerja yang akan dilaksanakan di awal tahun tentunya sudah terencana dengan matang, sehingga seharusnya tidak ada alasan serapan anggaran tidak maksimal. “Sistemnya harus diubah untuk perbaikan serapan anggaran di tingkat SOPD,” ujarnya.
Politikus Golkar ini mengharapkan program kerja bisa berjalan sesuai dengan tepat waktu dan tidak menyalahi aturan. “Saya minta permasalahan ini harus menjadi perhatian SOPD di Seruyan jangan sampai menjadi langganan untuk serapan anggaran yang tidak maksimal,” katanya. (hen/sla)