SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

DPRD SERUYAN

Kamis, 16 Juni 2022 07:06
Lengkapi Peralatan Damkar di Desa Rawan Karhutla
PADAMKAN KARHUTLA: Seorang petugas pemadam dari BPBD Seruyan saat penanganan karhutla di Seruyan beberapa waktu lalu. Saat ini para relawan MPA di desa butuh peralatan pendukung dna juga peningkatan kapasitas diri.

KUALA PEMBUANG - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan meminta kepada instansi terkait agar melengkapi peralatan pemadam kebakaran (Damkar) di desa-desa yang berpotensi terjadi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). 

Anggota DPRD Seruyan Rudi Hartono mengatakan bahwa desa bisa menjadi garda terdepan dalam penanganan dan pencegahan karhutla. Tinggal perhatian pemerintah yang harus ditingkatkan khususnya pemenuhan fasilitas peralatan Damkar yang memadai. 

“Kita juga mendukung upaya pemerintah daerah dalam penanganan karhutla, dan di sebagian desa saat ini sudah memiliki Masyarakat Peduli Api (MPA) namun perlu peningkatan fasilitas penunjangnya,” ungkap Rudi. 

Selain pemenuhan fasilitas, pemerintah daerah diminta memprogramkan pelatihan kepada relawan desa atau kelompok MPA. Pelatihan sangat penting untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan tentang penanganan kebakaran hutan dan lahan sekaligus sosialisasi pencegahannya. 

“Ketika terjadi kebakaran bisa ditangani sesuai Standar Operasional Prosedur (SOP) sekaligus untuk menjamin keselamatan setiap relawan,” pungkasnya. (hen/sla)

 

 

loading...

BACA JUGA

Minggu, 13 September 2015 21:29

Sopir Truk Belum Tentu Jadi Tersangka

<p>PANGKALAN BUN - Satuan Lalulintas Polres Kotawaringin Barat (Kobar) masih menyelidiki kecelakaan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers