SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Jumat, 04 September 2015 22:34
Air Bersih Terus Dikirim ke Selatan
PASOKAN AIR: Bupati Kotim Supian Hadi ketika melepas rombongan armada truk pengangkut tangki air bersih untuk masyarakat di wilayah selatan Kotim, beberapa waktu lalu.

SAMPIT- Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kotawarigin Timur terus melakukan suplai air  bersih ke wilayah selatan, untuk membantu masyarakat yang mengalami kekeringan di sana.

“Hari ini (kemarin) kami mengirimkan 7 tangki air bersih untuk Kecamatan Teluk Sampit. Dalam seminggu hampir dua kali pengiriman air ke daerah tersebut dengan kisaran pengiriman 7-8 tengki setiap kali berangkat,”ungkap Kasi Kedaruratan BPBD Kotim, Agus Mulyadi Kamis (3/9) kemarin.

Dijelaskannya, pengiriman air ke wilayah itu dilakukan berdasarkan permintaan dari pihak kecamatan. Teknisnya pihak kecamatan menyampaikan secara lisan dan disusul dengan surat secara resmi permintaan pengiriman air ke wilayah mereka, setelah itu barulah air langsung disditribusikan kepada pihaknya.

“Tiga Kecamatan yang ada di daerah selatan secara bergantian saja meminta pengiriman air, karena di daerah tersebut memang saat ini mengalami kesulitan air bahkan status sudah tanggap darurat kekeringan,” ujarnya.

Namun demikian, Agus Mulyadi mengatakan, pengiriman tersebut juga kadang mengalami kendala yaitu gangguan kerusakan armada pengangkut tangki air. Menurutnya kerusakan juga bisa terjadi pada peralatan penyedot air, sehingga kelancaran pengiriman bisa terganggu.

 “Untuk dukungan air bersih dari PDAM sampai saat ini masih maksimal, dalam rangka membantu distribusi air ke wilayah selatan,” tambahnya.

Sementara itu Camat Teluk Sampit Samsurijal mengatakan, saat ini sebagian masyarakat di wilayah itu masih bergantung dengan air bersih kiriman dari Sampit.  Dirinya juga meminta kepada setiap kepala desa di sana, agar bisa membagikan distribusi air bersih dengan merata bagi masyarakatnya, agar tidak menimbulkan masalah di lapangan.

 “Saya sudah menekankan agar pembagian air bisa merata ke masyarakat di desa, karena semua mengalami masalah yang sama,” tandasnya. (dc/gus)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers