PANGKALAN BUN - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Pemkab Kobar) telah mencanangkan Gerakan Gemar Bertanam (G2B). Hal ini nampaknya diikuti oleh Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kobar.
PKK Kabupaten Kobar ini telah menjalankan penanaman berbagai tanaman, kebun PKK ini dijadikan percontohan untuk PKK kecamatan dan desa se- Kobar.
Kebun PKK Kobar ini berada di jalan Ahmad Yani kilometer 12 Desa Purbasari Kecamatan Pangkalan Lada. Dimana banyak tanaman yang sudah terbukti hasilnya.
Penjabat Bupati Kobar Budi Santosa mengatakan, bahwa kebun PKK Kabupaten Kobar di Desa Purbasari ini sangat bagus sekali. Bahwa kebun tersebut ditetapkan sebagai percontohan agar PKK baik tingkat kecamatan dan desa yang mau belajar ada wadahnya.
"Sehingga PKK se-Kobar yang mau belajar tidak perlu jauh - jauh ke Jawa. Tempat kita sendiri ada dan dipelopori PKK kabupaten," kata Budi Santosa.
Budi sangat mengapresiasi adanya kebun Percontohan PKK ini sebagai wujud nyata pelaksanaan Gerakan Gemar Bertanam (G2B) yang beberapa lalu telah dicanangkan oleh Pemkab Kobar.
Sementara, Ketua TP-PKK Kobar Harli Saparia menyatakan adanya kebun percontohan ini sebagai pelaksanaan program PKK, khususnya Prgram Pokja 3 yang membidangi pangan yaitu Aku Hatinya PKK yang merupakan singkatan dari Amalkan dan Kukuhkan Halaman, Asri, Teratur, Indah dan Nyaman, yang merupakan bagian dari program penguatan ketahanan pangan keluarga.
"Adanya kebun percontohan PKK Kabupaten ini dan akan membantu agar kebun ini lebih maju dan berkembang," harapnya. (rin/fm)