SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Senin, 27 November 2023 12:38
Terus Perbaiki Pelayanan untuk Publik

Momentum Peringatan HUT ke 52 Korpri

SANTAI: Bupati Kotim Halikinnor Halikinnor didampingi Sekda Kotim Fajrurrahman, Asisten II Setda Kotim Alang Ariyanto, serta sejumlah Kepala SOPD mengikuti jalan sehat dalam rangka Hari Korpri ke-52, Minggu (26/11).

SAMPIT-Pada peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 52 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI, menjadi momentum agar anggota Korpri yang merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) bisa semakin baik dalam melayani masyarakat. 

"HarapanNya pada HUT Korpri ke 52, Korpri semakin exist, pengabdian kepada masyarakat semakin baik," kata Bupati Kotim Halikinnor, saat mengawali kegiatan itu, kemarin. 

Hal tersebut disampaikan Halikinnor saat mengikuti kegiatan jalan sehat yang digelar dalam rangka HUT Korpri ke 52, 

HUT PGRI ke-78 dan Hari Guru Nasional ke-29 tahun 2023 tingkat Kabupaten Kotim yang terpusat di Stadion 29 November Sampit. 

"Kegiatan ini untuk silaturahmi sekaligus melaksanakan jalan sehat bersama dalam rangka kita memperingati HUT Korpri, HUT PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2023. Pada tiga momentum ini panitia penyelenggara melaksanakan beberapa kegiatan diantaranya jalan sehat, ada pertandingan bola volly, bulutangkis, karaoke," sebutnya. 

Serta puncaknya adalah upacara peringatan HUT Korpri ke 52, 

HUT PGRI ke-78 dan Hari Guru Nasional ke-29 tahun 2023 tingkat Kabupaten Kotim di halaman Kantor Bupati Kotim pada Rabu 29 November 2023. 

Halikinnor berharap, anggota Korpri kedepannya menjadi PNS berakhlak, menjadi aparatur sipil negara yang memberikan pelayanan mengayomi dan melayani masyarakat sepenuh hati. 

"Karena keberadaan pembangunan ini terletak sepenuhnya dari PNS yang ada. Harus bisa merubah mainset yang dulu  dilayani sekarang melayani. PNS itu sifatnya melayani masyarakat sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing,"imbuhnya.

Ketua panitia penyelenggara Raihansyah memperkirakan, jumlah peserta yang mengikuti jalan sehat sekitar 1.000 orang, yang merupakan anggota Korpri beserta keluarganya. 

"Kami menggelar beberapa rangkaian kegiatan, pertama adalah jalan santai atau jalan sehat untuk mempererat silaturahmi dan semua ASN yang ada ini hadir bersama keluarga mereka," ujarnya. 

Kegiatan selanjutnya pada 29 November akan digelar pembukaan kegiatan olahraga, seperti bola volly hiburan, pemainnya terdiri dari 3 putra 3 putri. Pada kegiatan ini panitia menerapkan aturan, dimana pemain laki-laki tidak diperbolehkan loncat saat melakukan smash.

"Selanjutnya ada pertandingan bulutangkis prestasi,digelar untuk menjaring atlet menuju perlombaan Korpri tingkat provinsi. Ada juga pertandingan karaoke antar kepala SOPD dan eselon III di halaman rujab Bupati Kotim, waktu pelaksanaan masih menyesuaikan," pungkas Raihansyah.(yn/gus) 

loading...

BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers