KUALA PEMBUANG - DPRD Kabupaten Seruyan menggelar Rapat Paripurna dalam rangka peresmian pengangkatan dan pengucapan sumpah/janji Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Pengganti Antar Waktu (PAW) masa jabatan 2024-2029. Senin, (25/11/2024).
Dalam rapat yang dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, dilakukan pengangkatan Citra Yudha DJ. Itam, dari Partai Gerindra, menggantikan Mistius, sebagai anggota DPRD Kabupaten Seruyan.
Hadir dalam acara tersebut Wakil Ketua dan Anggota DPRD, Forkopimda, Kepala Perangkat Daerah, serta tamu undangan lainnya.
Pj Sekda dr. Bahrun Abbas, dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Citra Yudha DJ. Itam atas pelantikan dan pengucapan sumpah/janjinya.
Ia berharap kehadiran Citra Yudha dapat memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan DPRD dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat, terutama melalui penyampaian aspirasi dari daerah pemilihannya.
“Mudah-mudahan dengan lengkapnya anggota DPRD Kabupaten Seruyan saat ini, akan memberi dampak positif dan produktif bagi kinerja DPRD sebagai mitra pemerintah daerah untuk percepatan pembangunan demi kesejahteraan masyarakat Seruyan di masa depan,” ujar Bahrun Abbas.
Ketua DPRD Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, juga menyampaikan apresiasi atas pelantikan ini. Menurutnya, pengangkatan PAW ini diharapkan dapat menjaga kesinambungan fungsi kelembagaan DPRD sebagai bagian penting dari pemerintahan daerah.
“Pemerintah bersama DPRD memiliki tanggung jawab yang sama untuk mensukseskan pembangunan di Kabupaten Seruyan,” tegasnya.
Dengan pelantikan ini, DPRD Kabupaten Seruyan diharapkan dapat bekerja lebih maksimal dalam melaksanakan tugas dan fungsinya demi mendukung program pembangunan daerah dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. (rdw)