SUKAMARA - Penataan kawasan Pasar Sayur dan Ikan (Saik) Sukamara akan dilakukan bertahap. Begitu pun penataan kawasan pasar dilakukan dengan menjadikan lahan yang ada menyesuaikan fungsinya, sehingga kawasan tersebut lebih nyaman bagi pedagang dan pengunjung.
"Setelah bangunan yang baru rampung maka pedagang yang ada di bangunan tengah yang lama akan dipindahkan. Lokasi bangunan yang baru lebih luas dan dibagian depan dibuat parkir dan fasilitas lainnya," ujar Bupati Sukamara Masduki saat meninjau pembangunan pasar.
Dengan penataan Pasar Saik maka ke depan dapat memberikan kenyamanan bagi pedagang dan pengunjung, serta menarik minat masyarakat datang berbelanja ke pasar tersebut. Apalagi ditata dengan menyediakan lokasi bagi pedagang kuliner sehingga pengunjung bisa bersantai dan beristirahat usai berbelanja.
"Dengan kondisi yang nyaman maka pengunjung lebih betah. Konsepnya nanti juga di lahan parkir depan mengakomodir pedagang kuliner," tukas Masduki. (fzr/yit)