NANGA BULIK- Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid didampingi sekda dan sejumlah kepala OPD mengikuti upacara dan syukuran peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang digelar Kepolisian Resort (Polres) Lamandau, Selasa 1 Juli 2025, pagi.
Dalam kesempatan ini Wakil Bupati Abdul Hamid menyampaikan apresiasi atas kinerja Polres Lamandau dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Semoga Polri ke depan dapat terus melayani dan mengayomi masyarakat. Selama ini, Polri khususnya jajaran Polres Lamandau telah sangat baik dalam menjaga Kamtibmas, sehingga kabupaten yang kita cintai ini tetap kondusif," ucap Abdul Hamid.
Wabup juga menyampaikan bahwa Polres Lamandau berhasil mencegah peredaran narkotika dalam jumlah besar, sehingga tidak jadi beredar di wilayah Kalimantan Tengah. (mex/yit)