NANGA BULIK – Menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1437 Hijriyah. DPD BKPRMI Kabupaten Lamandau menggelar kegiatan pekan Muharram yang dilaksanakan dari 10-14 Oktober 2015.
Kegiatan dimulai dengan Muhaqasah santri TKA/TPA pada 10 Oktober 2015 yang diikuti 247 peserta calon wisuda.
Lalu dilanjutkan dengan lomba kecerdasan pada 11 Oktober 2015 meliputi lomba OASI , mewarnai, menggambar, puzzle Islami dan hiburan makan kerupuk.
"Dan hari ini (kemarin) kami melaksanakan pelantikan pengurus DPD BKPRMI Lamandau masa bhakti 2015-2020 dan wisuda santri se Kabupaten Lamandau yang diikuti 247 santri," ujar ketua panitia H Subehan usai pelantikan yang dipimpin langsung oleh DPW BKPRMI Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (13/10).
Sementara, Wakil Bupati Lamandau Drs H Sugiyarto menungkapkan bahwa apa yang di lakukan ini tidak lepas dari peran serta semua pihak yang mempunyai kepedulian tinggi dalam menyiapkan generasi beriman dan bertaqwa.
“Generasi berkualitas yang siap untuk menyambut dan meneruskan pembangunan daerah yang kita cintai ini," ujarnya. (mex/fm)