NANGA BULIK – Semua calon Gubernur Kalimantan Tengah dalam kampanye secara terang-terangan bersama-sama akan mendukung terwujudnya Provinsi Kotawaringin.
Ini menandakan bahwa pembentukan Provinsi Kotawaringin merupakan suatu kebutuhan yang tidak bisa ditawar.
Ketua DPRD Lamandau, H Tommy Hermal Ibrahim yang turut serta sebagai pendorong berdirinya Provinsi Kotawaringin mengindikasikan ada sekelompok orang yang sengaja untuk menggagalkan.
“Salah satunya adalah isu perebutan dan penetapan rencana lokasi ibukota Provinsi Kotawaringin,” ujarnya.
Padahal menurutnya berdasarkan hasil kajian, sudah jelas yang paling cocok sebagai lokasi ibukota Provinsi Kotawaringin adalah Simpang Runtu.
Sebelumnya, lima bupati telah bersepakat akan menyetujui apa pun yang direkomendasikan dari hasil studi kelayakan.
"Kalau semua ingin pembentukan Provinsi Kotawaringin segera terwujud, maka semua kembali bersatu, tidak perlu mempermasalahkan letak ibukota," tukasnya. (mex/fm)