KUALA PEMBUANG – Dalam rangka menyambut Hari Air sedunia, Mapala Universitas Darwan Ali (UNDA), Kuala Pembuang mengadakan sosialisasi peserta penanaman pohon bersama pelajar dari berbagai sekolah yang bertempat di SMAN 1 Kuala Pembuang, Jumat (23/3) pekan tadi.
Menurut ketua panitia pelaksana acara, Amelia Permatasari, kegiatan ini bertujuan untuk mengajak siswa-siswi dari SD, SMP maupun SMA, bahkan masyarakat di Seruyan untuk lebih mengenal, belajar dan mencintai lingkungan sekitarnya.
Ia menjelaskan, untuk kegiatan ini, Mapala UNDA tidak berjalan sendiri, mereka bekerja sama dengan beberapa instansi, baik pemerintah. Dalam kegiatan ini ada beberapa materi yang diberikan kepada para pelajar seperti pembelajaran untuk menjaga air, materi tentang lingkungan dan materi mengenai sampah.
Pada kegiatan tersebut ada lima sekolah yang mengikuti kelima sekolah ini merupakan sekolah Adiwiyata di kota Kuala Pembuang seperti SMAN 1 Kuala Pembuang, SMPN 1 Kuala Pembuang SMPN 4 Kuala Pembuang, SD 3 KP 2 Kuala, Pembuang SD 1 KP 1 Kuala Pembuang.
"Saya berharap setelah adanya kegiatan ini, pelajar yang merupakan para penerus bangsa bisa sadar dan peduli terhadap lingkungan, karena merupakan warisan bagi para penerus kita," tutupnya. (hen/fm)