KUALA PEMBUANG – Bupati Seruyan Yulhaidir mengimbau kepada masyarakat, khususnya yang dari luar daerah berfikir lebih dulu sebelum mendaftar pada penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
Ia mengatakan, hal ini dimaksudkan agar mereka yang mendaftar CPNS di Seruyan benar-benar matang dan serius ingin mengabdi di Bumi Gawi Hatantiring, dan yang paling penting adalah tidak menjadikan Seruyan sebatas batu loncatan saja.
"Kalau hanya ingin menjadikan Seruyan sebagai batu loncatan mendingan tidak usah saja, karena CPNS ini kan terbuka secara nasional, jadi siapa saja bisa ikut," katanya di Kuala Pembuang, baru-baru tadi.
Ia menjelaskan, jika nantinya diterima di Kabupaten Seruyan, baru dua atau tiga tahun bertugas sudah minta pindah tugas, hal yang seperti inilah yang tidak diinginkan.
Maka dari itu, ia mengimbau kepada seluruh peserta yang ingin mendaftar di Seruyan harus benar-benar membulatkan tekad dan komitmennya untuk mengabdi di Seruyan dan siap menerima segala hal yang ada.
"Jangan sampai baru satu atau dua tahun bertugas sudah minta pindah, jangan sampai seperti ini, saya fikir kalau hal-hal yang seperti itu mending tidak usah ikut saja, berikan kesempatan pada mereka yang betul-betul ingin mengabdi," tegasnya. (rm-98/fm)