KUALA PEMBUANG- Demi mensukseskan pemilihan kepala daerah (pilkada) gubernur dan wakil gubernur Provinsi Kalimantan Tengah pada 9 Desember 2020, Polres Seruyan mengajak para jurnalis lokal setempat, untuk turut mensukseskan pesta demokrasi tersebut. Hal itu terungkap dalam kegiatan coffee morning bersama, kemarin.
Kapolres Seruyan AKBP Bayu Wicaksono menyatakan, kegiatan itu untuk meningkatkan tali silaturahmi, sinergitas, dengan awak media di Seruyan. Terutama untuk membantu Polres Seruyan dalam hal pemberitaan yang edukatif dan positif serta pemberitaan untuk perbaikan Polres Seruyan.
Menurutnya, peran media dalam mensukseskan pemilu aman dan damai itu cukup besar. Dimana melalui media baik itu media elektronik, cetak, televisi bahkan media siber (online) tentunya menjadi rujukan masyarakat dalam mendapatkan informasi yang valid dan berkualitas.
Selain itu, dalam konteks perbaikan untuk Polres Seruyan, dimana pihaknya sangat membuka lebar kritik, saran dan masukan dari para jurnalis di Seruyan. Hal ini tentunya sangat membantu pihaknya dalam memperbaiki Polres Seruyan. ”Agenda ini akan kita laksanakan terus agar sinergitas Polres Seruyan dan Jurnalis terus terjalin harmonis,” tegas Bayu.
Sementara itu, Sekretaris PWI Seruyan Hendri Editia menyampaikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan Polres Seruyan tersebut. Menurutnya, dengan kegiatan ini tentunya hubungan antara Polres Seruyan dengan Jurnalis di Seruyan bisa makin erat, yang pada akhirnya bisa memajukan Polres Seruyan dan masyarakat Seruyan. (hen/gus)