SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 07 September 2016 09:57
Bupati Minta Tindak Tegas Perusak Ekosistem
BIBIT IKAN : Bupati Seruyan H Sudarsono didampingi istri saat melepaskan bibit ikan didaerah hulu, belum lama tadi.(DOK. HENDRI EDITIA/RADAR SAMPIT)

KUALA PEMBUANG - Guna menjaga kelestarian perikanan diperairan Kabupaten Seruyan atas aksi nakal para pemburu ikan yang tidak benar, Bupati Seruyan H Sudarsono meminta agar intansi terkait untuk menindak tegas oknum yang tidak bertanggung jawab itu, sebab apabila dibiarkan bisa merusak ekosistem di perairan.

Menurutnya, aksi nakal itu sangat bertolak belakang dengan program pemerintah untuk menjaga kelestarian ekosistem yang hidup diperairan terutama di Kabupaten Seruyan, karena aksi tersebut sejumlah ikan baik yang kecil dan besar ikut mati sehingga bisa mengancam kelestarian ikan-ikan itu sendiri. “Saya minta pelaku pemburu ikan yang nakal ditangkap karena bisa merusak ekosistem diperairan kita,” tegas Sudarsono, Selasa (6/9).

Dijelaskannya, setiap tahunnya Pemkab Seruyan melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) melakukan penaburan sejumlah bibit-bibit ikan diperairan Seruyan. Hal itu bertujuan untuk tetap menjaga dan mempertahankan ekosistem ikan diperairan ini. Namun disatu sisi sekelompok oknum tidak mendukung hal itu bahkan dengan sengaja melakukan aksi yang tidak sesuai prosedur dalam menangkap ikan.

Sementara itu, sebelumnya Kepala DKP Seruyan Priyo Widagdo mengatakan, saat ini pihaknya memang kesulitan untuk memantau dan menjaga ekosistem spesies ikan yang ada di aliran sungai Seruyan. Alasannya, tidak adanya pejabat penyidik khusus yang menangani permasalahan tersebut, sehingga saat ini pemantauan dan penindakan terhadap sejumlah pelaku dinilai masih lemah.

Menurutnya, keterbatasan ini sudah disiasati pihaknya dengan membentuk kelompok pengawasan masyarakat dengan melibatkan sejumlah masyarakat yang berada diperairan dengan harapan bisa menjaga dan turut mencegah maraknya pemburu ikan nakal. “Saya minta buang jauh-jauh pikiran menangkap ikan dengan tidak sesuai aturan, pasalnya tindakan itu bisa merusak spesies ikan kita,” harapnya. (hen/fin)


BACA JUGA

Selasa, 15 April 2025 17:06

Rizky Siap Jalankan Amanah Rakyat Lamandau

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra menegaskan komitmennya…

Senin, 14 April 2025 17:58

CFD Jadi Sarana Promosi Produk Unggulan

SUKAMARA - Car Free Day (CFD) resmi digelar di Sukamara.…

Jumat, 28 Februari 2025 17:43

Tahun Ini, Ditarget 250 Pelajar Dapatkan Beasiswa Kuliah

SUKAMARA - Bupati Sukamara Masduki mengatakan bahwa pemerintah daerah menargetkan…

Kamis, 27 Februari 2025 17:56

Dinkes Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis

NANGA BULIK - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lamandau sosialisasi tentang…

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers