KUALA PEMBUANG - Jelang perayaan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 dimanfaatkan Kapolres Seruyan AKBP Nandang Mu’min Wijaya serta jajaran untuk melihat langsung warga yang kurang mampu di dalam kota Kuala Pembuang.
Polres Seruyan bersama Jurnalis of Crime (JOC) menggelar aksi sosial menyerahkan bantuan kebutuhan pokok kepada warga Seruyan yang kurang mampu.
“Biasanya tiap pelaksanaan perayaan keagamaan, harga sejumlah kebutuhan pokok akan melonjak, dengan adanya bantuan ini diharapkan bisa mengurangi beban warga yang kurang mampu,” kata Kapolres Seruyan, Jumat (22/12).
Diakuinya, bantuan yang diberikan ini nilainya tidak seberapa, namun dirinya berharap kedepan kegiatan sosial ini terus dilaksanakan karena berdasarkan kondisi warga yang sudah dibantu memang cukup memprihatinkan, memang perlu bantuan dari semua pihak agar perekonomian mereka bisa membaik.
Kapolres Seruyan juga melibatkan sejumlah wartawan di Kabupaten Seruyan yang tergabung di JOC Polres Seruyan untuk ikut dalam aksi sosial tersebut, hal ini dilakukan agar Polres Seruyan dan wartawan Seruyan terus bersinergi dalam segala kegiatan, sehingga hubungan baik ini bisa menghasilkan kegiatan yang positif dan bisa dikerjakan bersama.
“Kami sangat senang dengan kegiatan ini, apalagi sejumlah kawan-kawan wartawan dilibatkan, sehingga kedepan kegiatan ini wajib kami galakkan lagi sehingga keberadaan Kepolisian dan Wartawan cukup dirasakan masyarakat yang membutuhkan,” ujar Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Seruyan, Akhmad Yani. (hen/fm)