SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 23 Maret 2018 10:12
CIEEEE!!!! MB Ketapang Juara Umum Olimpiade

O2SN dan FLS2N SD/MI Tingkat Kabupaten Kotim

PEMANASAN : Sejumlah atlet karate saat melakukan pemanasan sebelum bertanding dilapangan indoor stadion 29 Nopember, Sampit.(ARIFIN/RADAR SAMPIT)

SAMPIT – Prestasi demi prestasi terus diukir siswa dari Kecamatan Mentawa Baru (MB) Ketapang. Sebelumnya juara di Olimpiade Sains Nasional (OSN), kali ini mereka mengukir di olimpiade olahraga siswa nasional (O2SN) dan festival lomba seni siswa nasional (FLS2N) jenjang SD/MI tingkat Kabupaten Kotim sebagai juara umum.

Kepala Disdik Kabupaten Kotim Bima Ekawardhana mengucapkan selamat kepada para pemenang, sekaligus berpesan agar tidak terlena dengan juara yang diraih, karena perjuangan masih panjang.

”Jangan merasa berpuas diri dengan kemenangan yang diraih saat ini. Perjuangan kalian jauh, karena akan mewakili Kotim ke tingkat Provinsi Kalteng nantinya. Apabila juara lagi, akan mewakili provinsi ke tingkat nasional. Jadi, Persiapkan diri dengan tekun, latihan sesuai dengan cabang yang diikuti masing-masing,” ujarnya, Kamis (22/3).

Berdasarkan penilaian dewan juri,  siswa perwakilan Kecamatan MB Ketapang mendominasi di setiap cabang O2SN SD/MI Kabupaten Kotim, misalnya cabang olahraga renang putra juara II, renang putri juara I, bulutangkis putra juara I, III dan IV, bulutangkis putri juara I dan II, karate putra juara II dan III bersama, karate putri juara I dan II, pencak silat putra juara I dan II, pencak silat putri juara I dan III.

Sedangkan di FLS2N SD/MI Kabupaten Kotim, jenis perlombaan di antaranya pantomim juara I, cerita bergambar juara I, seni tari kreasi juara I. Untuk cabang O2SN atletik dan vokal solo, Kecamatan MB Ketapang perlu dilakukan pembenahan karena tidak ada siswanya yang meraih juara.

Ketua panitia O2SN SD tingkat Kotim Suwarno menegaskan, penilaian yang dilakukan oleh dewan juri sudah memenuhi standar dan benar-benar objektif. ”Penilaian yang dilakukan dewan juri sudah sangat objektif. Bagi yang juara pertama, masing-masing cabang akan diikutkan kembali ke ajang serupa tingkat Provinsi Kalteng. Kami ucapkan selamat MB Ketapang sebagai juara umum,” ujarnya.

Dia mengharapkan guru pendamping untuk mempersiapkan kembali anak didiknya yang sudah meraih juara di tingkat kabupaten agar tetap semangat berlatih. ”Memang target kami Kotim harus juara hingga nasional seperti tahun-tahun sebelumnya. Kami harapkan dukungannya terutama guru pembimbing agar lebih giat lagi melatih anak didiknya yang juara,” pungkasnya. (fin/ign)

 


BACA JUGA

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Maksimalkan Penataan Melalui Rapat Integrasi GTRA

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Pemda Bagikan 500 Lembar Bendera Merah Putih

SUKAMARA–Menyambut HUT RI ke-80, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:18

Lamandau Borong Piala di Peda KTNA XIV

NANGA BULIK - Kontingen Lamandau berhasil memborong sejumlah penghargaan pada Pekan…

Kamis, 14 Agustus 2025 12:15

Warga Desa Hampalit Krisis Air Bersih, Pemkab Katingan Harus Bertindak

KASONGAN – Warga Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan,…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:26

Anggota Paskibraka Diminta Siapkan Diri Jelang Upacara HUT RI ke-80

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, meminta seluruh anggota Pasukan Pengibar…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Bantuan Seragam dan Tas Sekolah Mulai Disalurkan di Sukamara

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten Sukamara melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:25

Pemkab Lamandau Apresiasi Storytelling Contest 2025

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau memberikan apresiasi atas…

Rabu, 13 Agustus 2025 11:19

DPRD Desak PDAM Katingan Segera Bayar Tunggakan Gaji Karyawan

KASONGAN – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan memberikan…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:11

Bupati Sukamara Pimpin Upacara di SDN Cabang Barat

SUKAMARA – Bupati Sukamara, Masduki, memimpin upacara bendera di SDN…

Selasa, 12 Agustus 2025 17:10

Puskesmas Sukamara Sediakan Pemeriksaan USG Gratis bagi Ibu Hamil

SUKAMARA – Puskesmas Sukamara kini menyediakan layanan pemeriksaan ultrasonografi (USG)…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers