SAMPIT – Momentum datangnya perayaan lebaran dinilai rawan akan terjadinya tindak kriminalitas.
Segala macam cara akan dilakukan oleh para pelaku kejahatan seperti mengedarkan uang palsu (upal), gendam bahkan pencurian.
”Untuk peredaran upal sering terjadi seperti di kawasan pertokoan, pasar, serta SPBU. Diharapkan masyarakat lebih berhati-hati,” kata Kapolsek Ketapang AKP I Kadek Dwi Yoga, Jumat (24/5) kemarin.
Bahkan mendekati lebaran nanti, lanjut Kadek, transaksi uang akan meningkat, khususnya di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur.
Meski sampai saat ini pihaknya belum ada menemukan indikasi peredaran uang palsu, namun masyarakat tetap diminta berhati-hati saat melakukan transaksi uang.
”Jangan lupa juga sebelum menerima uang terlebih dahulu melakukan 3D (dilihat, diraba dan diterawang),” pesannya.
Kapolsek menegaskan, uang asli memiliki kualitas cetak yang sangat baik, jika diraba terasa kasar dan disertakan dengan tanda air dan benang pengaman. (sir/fm)