SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Rabu, 11 September 2019 10:06
Pelabuhan Segintung Terus Dikembangkan
GERBANG EKONOMI : Bupati Seruyan Yulhaidir saat mengunjungi Pelabuhan Teluk Segintung belum lama tadi. Pemkab Seruyan akan terus melakukan pengembangan, dan juga dilakukan inventarisir kawasan sekitar pelabuhan.( HENDRI EDITIA/RADARSAMPIT)

KUALA PEMBUANG – Pemerintah Kabupaten Seruyan terus berbenah menyiapkan kawasan Pelabuhan Teluk Segintung, terutama di bagian sisi barat.

Rencana pengembangan kawasan ini diperkirakan akan semakin berkembang seiring mulai beroperasionalnya pelabuhan.

Hal ini juga sebagai tindak lanjut dengan telah terbitnya izin operasional Pelabuhan Teluk Segintung  dari Dirjen Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan RI.

Bupati Seruyan Yulhaidir  mengatakan, sejak awal dilakukan pembangunan Pelabuhan Teluk Segintung  yang dimulai pada era Bupati H Darwan Ali, telah disiapkan kawasan pengembangan pelabuhan seluas lebih kurang 5 kilometer persegi.

Kawasan ini akan dibangun area pergudangan hingga  industri yang  berkaitan erat dengan keberadaan pelabuhan laut Teluk Segintung, kemudian sejak  awal  juga sudah disampaikan kepada masyarakat agar areal pelabuhan jangan sampai ada kegiatan pembangunan fisik, apalagi traksaksi jual beli lahan.

“Dengan operasionalnya Pelabuhan Segintung kami khawatir di sana terjadi klaim tanah hingga aktivitas jual beli lahan, maka dari itu Asisten I Setda Seruyan bersama Camat Seruyan Hilir sudah bergerak untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat terkait hal itu,” ujar Bupati.

Tambah Bupati, Camat Seruyan Hilir telah membuat imbauan agar masyarakat  yang memiliki lahan pada kawasan pengembangan pelabuhan Teluk Segintung, supaya bisa melapor ke desa atau kelurahan setempat, dengan membawa lengkap dokumen kepemilikan dan diberikan waktu untuk menyampaikan hingga 30 Nopember 2019 mendatang.

Menurut Bupati, Pelabuhan Segintung merupakan kawasan multi fungsi dan memiliki prospek yang sangat gemilang dalam rangka peningkatan  ekonomi Kabupaten Seruyan di masa mendatang.

Posisi pelabuhan  langsung berhadapan dengan laut Jawa ditambah daya dukung sisi darat yang memadai untuk berdirinya kawasan industri khusus dan pergudangan akan dipastikan memiliki daya pikat untuk para investor.

“Mudah-mudahan kawasan sisi darat yang disiapkan untuk pusat industri dan pergudangan dalam pengembangan pelabuhan Segintung ini tidak bersengketa, sehingga Pemkab Seruyan mudah mengembangankan kawasan pelabuhan kedepannya,” harapnya. (hen/fm)

 


BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers