KUALA PEMBUANG— Bupati Kabupaten Seruyan Yulhaidir mengungkapkan, bahwa pihaknya akan terus meningkatkan anggaran untuk pendidikan serta kesehatan, bagi masyarakat di Seruyan pada tahun 2021 mendatang. Hal ini bertujuan untuk memastikan masyarakat Seruyan mendapatkan pelayanan pendidikan dan kesehatan yang maksimal.
Menurutnya, kedua hal ini merupakan program prioritas dirinya, selain dunia pertani, perkebunan, dan infrastruktur, karena dunia pendidikan dan kesehatan juga sangat diperlukan masyarakat, misalnya dunia pendidikan seperti beasiswa terus dianggarakan untuk mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) Seruyan, untuk menjadi generasi yang handal diwaktunya nanti.
Selain itu, anggaran untuk kesehatan masyarakat seperti kartu Seruyan Sehat akan terus dilakukan, karena program ini merupakan program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat untuk memastikan seluruh masyarakat Seruyan bisa mengakses dan mendapatkan pelayanan kesehatan.
Dijelaskannya, pemerintah terus berupaya memberikan kinerja terbaiknya untuk memajukan Kabupaten Seruyan, seperti terus berkoordinasi dengan sejumlah pihak untuk meningkatkan daya saing dan perekonomian masyarakat Seruyan. (hen/dc)