KUALA PEMBUANG-- Bupati Kabupaten Seruyan Yulhaidir meminta, masyarakat Kabupaten Seruyan memanfaatkan keberadaan Politeknik Seruyan, yang saat ini mulai membuka pendaftaran untuk mengenyam dunia perguruan tinggi.
Menurutnya, Politeknik tersebut harus dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat, pasalnya Pemkab Seruyan memberikan beasiswa kepada masyarakat yang ingin berkuliah di Politeknik tersebut.
Dijelaskannya, saat ini memang fasilitas belum maksimal, namun secara bertahap tentunya Politeknik tersebut, tentunya akan terus berbenah dan ini jadi solusi untuk masyarakat yang kurang mampu untuk melanjutkan kuliah.
"Pemkab memberikan beasiswa, disiapkan untuk mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat Seruyan," ujarnya.
Untuk itu dirinya meminta kepada para camat dan kepala desa, untuk memberikan informasi kepada masyarakatnya akan kehadiran Politeknik tersebut, sehingga masyarakat mengetahui dan berkuliah di kuliah.
"Manfaatkan potensi daerah yang sudah ada, dengan biaya murah karena diberi beasiswa," tandasnya. (hen/dc)