SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

METROPOLIS

Rabu, 10 Februari 2021 08:13
Akbid Gelar Pelantikan dan Sertijab Direktur Baru

Periode 2021 - 2025 secara Virtual

PENYERAHAN: Serah terima jabatan dari pimpinan lama Akbid Muhamaddiyah Kotim Arifin Mastur kepada Hardianti Aprina, sebagai pimpinan baru.(IST/RADARSAMPIT)

SAMPIT-  Akademi Kebidanan (Akbid) Muhammadiyah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), menggelar pelantikan dan serah terima jabatan (Sertijab) untuk direktur yang baru untuk periode 2021 - 2025. Kegiatan ini dilakukan secara virtual sehubungan dengan masih adanya pandemi Covid-19 

Kegiatan ini diawali dengan pembacaan surat keputusan oleh ketua senat Akbid Muhamaddiyah Kotim Herli Gustiani, dihadiri sejumlah undangan yang tetap mengedepankan protokol kesehatan yang ketat. 

Adapun Direktur Akbid Muhammadiyah Kotim periode 2021 - 2025 adalah Hardianti Aprina menggantikan pejabat sebelumnya Arifin Mastur. 

Pelantikan dan Sertijab dipimpin Wakil Sekretaris Majelis Diktilitbang PP Muhammadiyah Muhammad Samsudin. Pemimpin sebelumnya Arifin Mastur, menyerahkan tampuk kepemimpinan perguruan tinggi yang mencetak bidan di Kotim ini, kepada Hardianti Aprina. 

"Proses pergantian pimpinan adalah hal yang wajar dan alamiah, untuk itu kepada semua komponen Akbid Muhammadiyah Kotim, untuk dapat menyikapinya dengan bijaksana," terang Samsudin. 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Kesehatan Kotim Faisal Novendra Cahyanto, dalam sambutannya menyampaikan suksesinya kepemimpinan disikapi dengan penuh kedewasaan, karena proses yang dilalui sudah dilaksanakan secara ketat. 

"Saya berharap kepada seluruh, civitas akademik setempat agar dapat berupaya mengembangkan, Akbid Muhammadiyah Kotim. Sehinga menghasilkan lulusan yang unggul di bidangnya," terangnya. 

Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penandatanganan berkas Sertijab, dan diakhiri dengan penyerahan cendera mata kepada direktur sebelumnya maupun pejabat yang baru. Dilanjutkan dengan sesi foto bersama sejumlah undangan yang hadir, dan pemberian ucapan selamat kepada pimpinan baru Akbid Muhammadiyah Kotim. (dc/soc)

loading...

BACA JUGA

Rabu, 09 September 2015 00:45

Uji Kebohongan, Tim Hukum Ujang Dukung Uji Forensik

<p>&nbsp;PALANGKA RAYA - Tim Kuasa Hukum Ujang-Jawawi menyatakan penetapan hasil musyawarah…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers