SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Jumat, 18 Juni 2021 15:03
ASN di Mura Diminta Jauhi Narkoba
Wakil Ketua II Rahmanto Muhidin

PURUK CAHU – Aparatur Sipil Negara (ASN) dan tenaga Honor/Kontrak di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Murung Raya (Mura) supaya menjauhi Narkoba. Permintaan ini disampaikan oleh Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Murung Raya (Mura), Rahmanto Muhidin.

"Kami meminta supaya Aparatur Sipil Negara (ASN) hingga tenaga kontrak serta masyarakat di Kabupaten Mura ini tidak terlibat dalam penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba serta obat-obatan terlarang," kata  Rahmanto, Jumat (18/6).

Ia menyebutkan penting bagi ASN dan Honor karena mereka sebagai pelayan bagi masyarakat. "Jangan sampai ASN dan honor terjerumus dalam narkoba, karena itu hanya akan merugikan diri sendiri dan merusak tatanan pemerintahan," pintanya.

Selain itu, ASN dan Honorer dapat menjadi pelopor dan mengkampanyekan anti narkoba, jangan sampai ASN dan honorer justru menjadi korban maupun kurir barang haram tersebut. "Karena Narkoba merupakan musuh kita bersama, sehingga harus bersama-sama memeranginya," paparnya.

Ketua DPC PKB Mura ini mengatakan, narkoba hanya akan merugikan kesehatan diri pemakainya. Sistem saraf yang awalnya berfungsi dengan baik akan rusak karena narkoba. Efek negatifnya bagi kesehatan memang tidak segera dirasakan, namun berdampak untuk jangka panjang.

"Narkoba itu memiliki efek candu yang mengakibatkan penggunanya akan selalu ketagihan. Untuk itu, kepada masyarakat agar jangan pernah berpikir untuk mencoba narkoba, apapun jenisnya," tukasnya. (one)


BACA JUGA

Jumat, 22 November 2024 10:36

Inovasi ”Sidin Beramal” Permudah Pengurusan Izin

NANGA BULIK - Pelayanan publik di Kabupaten Lamandau masih menghadapi…

Rabu, 20 November 2024 10:33

HKN, Pelayanan Kesehatan Wajib Ditingkatkan

NANGA BULIK - Penjabat Bupati Lamandau Said Salim mengapresiasi seluruh…

Senin, 18 November 2024 12:29

Pj Bupati Ajak Masyarakat Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan

NANGA BULIK - Suhu politik menjelang hari pemungutan suara Pemilihan…

Jumat, 15 November 2024 17:30

Susun RKA dengan Perhatikan Skala Prioritas

KUALA KURUN - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada…

Jumat, 15 November 2024 17:28

Tahapan Pilkada Perlu Pengawasan Bersama

SUKAMARA - Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Sukamara…

Jumat, 15 November 2024 17:27

Guru Penggerak Harus Tingkatkan Kualitas Belajar di Kelas

NANGA BULIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau terus mendorong peningkatan kualitas…

Kamis, 14 November 2024 11:43

Pastikan Higienis, Air Minum Lapas Sukamara Dicek

SUKAMARA – Petugas dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Sukamara melakukan pengecekan…

Kamis, 14 November 2024 11:41

Desak Pemkab Perhatikan Jalan AMD di Desa Terawan

KUALA PEMBUANG – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Hadinur, meminta pemerintah…

Rabu, 13 November 2024 10:34

Dorong Keterlibatan Swasta dalam Pengembangan Pariwisata

KUALA PEMBUANG- Kalangan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan…

Rabu, 13 November 2024 10:33

Antisipasi Situasi Rawan Melalui Desk Pilkada 2024

KUALA KURUN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) menggelar…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers