SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Rabu, 01 September 2021 12:50
Motor Saling ”Hajar”, Begini Nasib Si Pengendara
KORBAN: Petugas Polsek Cempaga mengecek satu dari dua pengendara motor yang terlibat kecelakaan, Senin (30/8) tadi. (IST/RADAR SAMPIT)

Kecelakaan lalu lintas (laka lantas) melibatkan dua sepeda motor kembali terjadi di ruas Jalan Tjilik Riwut kilometer 31, Desa Cempaka Mulia Barat, Kecamatan Cempaga, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Senin (30/8) sore sekira pukul 16.00 WIB.

Kedua pengendara yang terlibat kecelakaan itu pun lantas dilarikan ke Puskesmas setempat karena mengalami luka-luka.

Kapolsek Cempaga Iptu Bambang Priyanto membenarkan terjadi laka lantas di wilayah hukumnya. Menurutnya, kasus ini telah ditangani oleh Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Kotim.

”Benar. Saat ini dua pengendara sedang dirawat di Puskesmas Cempaga,” kata Bambang, Selasa (31/8). Menurutnya, peristiwa itu bermula saat motor matik dengan nomor Polisi (nopol) DA 6454 AFL, yang dikendaraai Hevi Suhaepi (47) melaju dari arah Sampit menuju Palangka Raya.

Sesampainya di tempat kejadian perkara (TKP), tiba-tiba dari arah depan, datang pengendara sepeda motor jenis Vega ZR bernopol KH 5259 LG, yang dikendarai Wahyudi (43) dengan membawa dua penumpang.

Diduga, saat itu pengendara sepeda motor Vega ZR hendak menyeberang jalan. Dan pengendara tersebut tidak memberikan tanda rating. Karena jarak kedua kendara tersebut terlalu dekat, akhirnya tabrakan pun tidak dapat dihindari lagi, dua pengendara terpental jatuh ke aspal jalan.

Akibatnya, Hevi Suhaepi mengalami luka pada bagian kepala dan luka robek di bagian tangan kiri. Sedangkan Wahyudi, mengalami memar di dada dan luka lecet di tangan kanannya.

”Sedangkan untuk penumpang motor Vega ZR juga mengalami luka, mereka langsung dilarikan ke Puskesmas Cempaga,” terangnya.

Bambang menegaskan, dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa melainkan hanya mengalami luka dan kerugian materiil saja. “Untuk dua kendaraan yang terlibat laka lantas, s sudah diamankan untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut,” tandasnya. (sir/fm)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 19 September 2024 10:01

Pemkab Gelar Lomba Kadarkum

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara menggelar Lomba Keluarga Sadar…

Kamis, 19 September 2024 10:00

Kader Posyandu Teratai Dapat Penghargaan Nasional

NANGA BULIK - Kader Posyandu Teratai Desa Beruta, Kabupaten Lamandau,…

Rabu, 18 September 2024 10:11

Ribuan Pelamar CPNS di Lamandau Lolos Administrasi

NANGA BULIK  - Pemkab Lamandau telah mengumumkan hasil seleksi administrasi…

Rabu, 18 September 2024 10:08

Jalan Margasari Diguyur Rp 11 Miliar

SUKAMARA - Jalan Margasari di Desa Natai Sedawak mulai dilakukan…

Selasa, 17 September 2024 14:53

Jalan Membaik, Pemasaran Lebih Mudah

SUKAMARA – Membaiknya akses jalan di wilayah pesisir pantai Sukamara…

Selasa, 17 September 2024 14:52

Lamandau Berpartisipasi dalam Jambore PSKS

NANGA BULIK - Penjabat Bupati Lamandau Said Salim menghadiri Pembukaan…

Selasa, 17 September 2024 14:51

DPRD Kobar Harapkan Pilkada 2024 Semakin Baik

PANGKALAN BUN – Ketua Sementara DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)…

Jumat, 13 September 2024 16:13

Lupa Cabut Kunci Kontak, Motor Diembat Maling

KUALA KAPUAS – AM, pemuda 17 tahun ini kehilangan sepeda…

Jumat, 13 September 2024 12:21

Pemkab Sukamara Jalin Kerjasama dengan IPB

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara dengan Institut Pertanian Bogor (IPB)…

Jumat, 13 September 2024 11:43

Anggota BPD di Kabupaten Lamandau Jalani Pelatihan

NANGA BULIK - Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Lamandau…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers