SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Selasa, 11 Januari 2022 01:18
Oknum Kades Itu Bantah Selingkuh, Tapi Minta Cerai

Persoalan rumah tangga oknum Kepala Desa (Kades) di Kecamatan Kahayan Hulu Utara (Kahut), Kabupaten Gunung Mas (Gumas), yakni IM (47) dengan sang istri YP (47) semakin memanas, dan akan berakhir dengan perceraian. “Saya akan segera urus perceraian, karena sudah habis jodoh. Tidak ada lagi kecocokan. Istri saya itu pencemburu,” ucap IM (47), ketika memberikan klarifikasi menanggapi pernyataan istrinya di media, Sabtu (8/1).

IM (47) yang menjabat kades sejak tahun 2019 hingga 2024 itu menegaskan, tuduhan selingkuh yang disampaikan YP (47) tidak benar. Perempuan yang berfoto bersama dirinya di media sosial (medsos) adalah keluarganya.

”Foto itu diambil saat kami bertemu di salah satu gereja di Desa Tumbang Jutuh, Kecamatan Rungan pada Bulan Desember 2021 lalu. Perempuan itu adalah keluarga saya dan kami tidak selingkuh,” tegas IM yang didampingi Mantir Adat Barong. Selanjutnya, terkait tudingan tidak adanya perhatian dan tanggung jawab dalam menafkahi keluarga, bahkan pendidikan anak bungsu terlantar, itu tidak benar.

Selain itu, tuduhan jarang berada di desa serta tidak menjalankan tugas dan kewajiban sebagai kades, itu juga tidak benar. “Apa yang disampaikan YP (47) tidak benar. Sejak menikah dengannya sampai sekarang, saya tetap memperhatikan dan bertanggung jawab atas ketiga anak saya, serta bertanggung jawab atas tugas dan kewajiban sebagai kades,” tuturnya.Mengenai adanya surat pernyataan persetujuan atas perkawinan yang ditandatangani pada tahun 2020 itu, dia menuturkan sama sekali tidak pernah memanfaatkan surat tersebut untuk berselingkuh ataupun kawin lagi.

”Saya tidak seperti apa yang telah dituduhkan. Sebenarnya saya sudah lama minta cerai, namun YP (47) selalu menolak, dengan alasan saya masih menjabat sebagai kades,” ungkap IM. Dirinya pun mengaku sangat kecewa dengan semua pernyataan istrinya di media beberapa waktu lalu. YP (47) menyebarkan hoaks yang merugikan dan tidak benar.”Saya tidak akan kembali dengannya. Jalan terbaik bagi kami adalah bercerai, dan saya akan segera mengurusnya,” tandas IM. (arm/gus)


loading...

BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:12

Buka Peluang Pengiriman Sampah Daur Ulang Melalui Jelai

SUKAMARA - Rencana pembangunan TPS3R untuk proses pengolahan sampah di…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Debit Air Sei Mapam Naik

SUKAMARA – Tingginya intensitas hujan membuat debit air Sungai Mapam…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Bupati Lantik 226 CPNS dan 654 PPPK

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra melantik 226…

Kamis, 24 April 2025 17:20

Lahan untuk Sekolah Rakyat Sudah Siap

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau siap mendukung program Sekolah…

Kamis, 24 April 2025 17:10

Perempuan Berjasa Terima Penghargaan

SUKAMARA - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sukamara menggelar peringatan…

Kamis, 24 April 2025 17:09

Lahan Agrowisata Lapas Sukamara Panen Cabai

SUKAMARA - Program agrowisata di lahan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamara…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers