SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Kamis, 10 Maret 2022 13:20
Karena Belum Banyak Yang Tahu, Bus Sekolah Lamandau Sepi Peminat
SEPI: Bus Sekolah di Kota Nanga Bulik masih sepi peminat, banyak pelajar yang belum mengetahui fasilitas gratis tersebut. (RIA MEKAR/RADAR SAMPIT)

Bus Sekolah gratis yang disediakan Dinas Perhubungan Kabupaten Lamandau masih sepi peminat di hari kedua pengoperasiannya. Pantauan Radar Sampit, penumpang bus hanya tiga pelajar. Hal ini ditengarai karena masih banyaknya pelajar yang memilih menggunakan sepeda motor untuk berangkat sekolah. Berangkat dari Desa Kujan sekitar pukul 05.45 WIB, bus berkapasitas 20 penumpang hanya diisi dua orang pelajar SMP. Sementara di lokasi titik kumpul Kantor Desa kujan tidak ada penumpang.

Kemudian sampai Kota Nanga Bulik, supir bus harus merayu sejumlah pelajar yang jalan kaki dan orangtua yang kebetulan akan mengantarkan anaknya ke sekolah agar bersedia naik bus. Supir bus bahkan dengan sabar membantu menyeberangkan anak-anak agar aman sampai gerbang sekolah.

“Karena ini masih tahap sosialisasi dan pengenalan, jadi kalau yang berangkat pagi masih agak sepi. Tapi untuk yang jam pulang sekolah sudah lumayan ramai karena penumpang menumpuk di depan sekolah,” ungkap Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Lamandau, Triadi.

Menurutnya evaluasi akan dilakukan setelah bus sekolah operasional selama satu bulan ke depan. Diharapkan masukan dan saran dari masyarakat untuk efektivitas operasional bus sekolah tersebut. Ia berharap bus sekolah ini bisa dimanfaatkan dengan maksimal oleh masyarakat untuk membantu anak-anak berangkat sekolah, terutama bagi yang belum memiliki kendaraan atau orangtuanya sibuk. Sementara itu salah satu penumpang, Sultan mengaku terbantu dengan bus sekolah yang bisa mengantar jemput ke sekolah. Sehingga ia tidak perlu diantar oleh orangtua dan bisa bertemu dengan teman dari sekolah lain saat dalam perjalanan.

“Tapi masih sepi, banyak teman-teman yang belum tahu ada bus sekolah. Mungkin karena berangkatnya terlalu pagi. Biasanya yang ramai berangkat sekolah sekitar jam 06.30-06.45 WIB,” ungkap Sultan. Sebagaimana diketahui, Dinas Perhubungan Kabupaten Lamandau telah mengoperasikan dua unit bus sekolah sejak Senin (7/3) lalu. Bus sekolah tersebut merupakan bantuan dari Kementerian Perhubungan tahun 2019 dan 2020. Pengoperasian bus sekolah sebenarnya sangat ditunggu masyarakat. Karena selama ini belum ada angkutan umum di Kota Nanga Bulik. Sehingga orangtua harus mengantar anaknya dan tidak sedikit pelajar nekat mengendarai  sepeda motor sendiri.

“Anak-anak di bawah umur tidak boleh mengendarai kendaraan sendiri, karena akan rawan kecelakaan. Manfaatkan bus ini sebaik mungkin untuk fasilitas berangkat dan pulang sekolah,” imbaunya. Bus sekolah ini operasional pagi dan siang hari, dari hari Senin sampai Sabtu. Pagi mulai  jam 5.45 WIB dan siang mulai jam 11.30 WIB. Dengan menggunakan armada 2 unit bus dengan dua rute berbeda. Rute pertama  titik kumpul  di kantor desa kujan. Dengan rute Kujan – SDN2-  SMPN1-SMA N 1 belok kiri di jalan Melati menuju SDN6 – belok kanan SD Katholik – SMP4 – SMKN1. Sedangkan rute kedua kumpul di BTN RSUD lalu menuju BTN Polres – BTN Koramil Bundaran E – SMP4 – SDN6 – belok kiri di Jalan Melati – SMA1 – SMP 1. (mex/sla)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 20 September 2024 10:05

Pemkab Gelar Rakor Evaluasi Pemberantasan Korupsi

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara menggelar rapat koordinasi, pemantauan…

Jumat, 20 September 2024 10:04

Penyebaran TBC dan HIV Jadi Perhatian Khusus

NANGA BULIK – Pemerintah Kabupaten Lamandau menggelar rapat koordinasi dan…

Kamis, 19 September 2024 10:01

Pemkab Gelar Lomba Kadarkum

SUKAMARA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukamara menggelar Lomba Keluarga Sadar…

Kamis, 19 September 2024 10:00

Kader Posyandu Teratai Dapat Penghargaan Nasional

NANGA BULIK - Kader Posyandu Teratai Desa Beruta, Kabupaten Lamandau,…

Rabu, 18 September 2024 10:11

Ribuan Pelamar CPNS di Lamandau Lolos Administrasi

NANGA BULIK  - Pemkab Lamandau telah mengumumkan hasil seleksi administrasi…

Rabu, 18 September 2024 10:08

Jalan Margasari Diguyur Rp 11 Miliar

SUKAMARA - Jalan Margasari di Desa Natai Sedawak mulai dilakukan…

Selasa, 17 September 2024 14:53

Jalan Membaik, Pemasaran Lebih Mudah

SUKAMARA – Membaiknya akses jalan di wilayah pesisir pantai Sukamara…

Selasa, 17 September 2024 14:52

Lamandau Berpartisipasi dalam Jambore PSKS

NANGA BULIK - Penjabat Bupati Lamandau Said Salim menghadiri Pembukaan…

Selasa, 17 September 2024 14:51

DPRD Kobar Harapkan Pilkada 2024 Semakin Baik

PANGKALAN BUN – Ketua Sementara DPRD Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar)…

Jumat, 13 September 2024 16:13

Lupa Cabut Kunci Kontak, Motor Diembat Maling

KUALA KAPUAS – AM, pemuda 17 tahun ini kehilangan sepeda…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers