SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

KOTAWARINGIN

Jumat, 26 Agustus 2022 12:03
Di Kotim, Tiga Komoditas Pangan Bakal Disubsidi, Warga Penerima Masih Didata, Bakal Ada Lapak Khusus
ilustrasi

SAMPIT – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdasgin) Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) akan segera menindaklanjuti perintah Presiden Joko Widodo memberikan subsidi untuk sejumlah komoditas pangan yang memicu inflasi. Ada tiga kebutuhan bahan pokok yang kemungkinan besar bakal disubsidi, karena masih mengalami kenaikan selama beberapa bulan terakhir.

”Ini masih dalam tahap pembahasan. Rencananya minggu depan tiga komoditas, di antaranya cabai, bawang merah, dan telur yang akan diberikan subsidi,” kata Zulhaidir, Kepala Disperdagin Kotim, Rabu (24/8).

Zulhaidir melanjutkan, Disperdagin Kotim akan memberikan kupon bagi masyarakat. Namun, untuk memastikan pemberian subsidi disalurkan tepat sasaran, pihaknya akan bekerja sama dengan kecamatan dan kelurahan untuk melakukan pendataan terhadap masyarakat.

”Sekarang pihak kecamatan sedang melakukan pendataan, mana saja masyarakat yang akan menerima subsidi untuk tiga komoditas pangan ini. Jumat ini diusahakan pendataan selesai. Minggu depan penjualan bahan kebutuhan pokok akan kami gelar di Pasar eks Mentaya Teater,” katanya.

Untuk memenuhi kebutuhan cabai, Disperdagin akan mendatangkan petani lokal dari Kotim dan untuk komoditas telur dan bawang merah akan didatangkan dari sejumlah distributor di Kota Sampit.

Adapun jumlah bahan kebutuhan pokok yang disubsidi sebanyak 1.350 kg untuk bawang merah, 500 kg untuk cabai rawit, dan telur ayam ras sebanyak 450 sap atau krat.

”Pemerintah memberikan subsidi untuk komoditas bawang merah dan cabai rawit sebesar Rp 10 ribu per kg dan telur sebesar Rp 5 ribu per kg,” ujarnya.

Mengenai sumber dana subsidi, dianggarkan langsung dari Bank Indonesia sebesar Rp 25 juta untuk wilayah Kotim. ”Anggarannya dari BI sebagai lembaga yang juga mempunyai tugas mengurusi inflasi,” ujarnya. (hgn/ign)

loading...

BACA JUGA

Senin, 18 November 2024 12:32

Masyarakat Kompak Wujudkan Pilkada Damai

SAMPIT – Suasana penuh semangat dan keceriaan menyelimuti Taman Kota…

Senin, 11 November 2024 16:17

TBBR Siap Wujudkan Pilkada Damai 2024

KUALA PEMBUANG - Organisasi masyarakat adat yang tergabung dalam Tariu…

Jumat, 08 November 2024 10:40

Pemkab Lamandau Gelar Kejuaraan Voli Antarpelajar

NANGA BULIK – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lamandau menggelar…

Jumat, 08 November 2024 10:39

Sukamara Kembangkan Olahan Udang Vaname dan Bandeng

SUKAMARA - Dengan adanya lomba kreasi masakan khas Sukamara  berbahan…

Jumat, 01 November 2024 15:17

Apdesi Kotim Siap Bersinergi

SAMPIT – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) menaruh harapan besar…

Rabu, 30 Oktober 2024 13:14

Dermaga Terapung Tempat Rekreasi dan Bongkar Muat

SUKAMARA - Keberadaan dermaga terapung atau kubus apung yang disediakan…

Jumat, 25 Oktober 2024 10:51

Dermaga Apung Dipasang di Kawasan Pelabuhan Pasar Inpres

SUKAMARA - Kawasan pelabuhan Pasar Inpres Sukamara mulai dilakukan penataan…

Rabu, 16 Oktober 2024 12:21

Pemdes Sekabupaten Sukamara Gelar Rakor

SUKAMARA - Kegiatan Rapat Koordinasi Evaluasi Pemerintahan Desa (Rakor Pemdes)…

Selasa, 15 Oktober 2024 13:05

Warga Diminta Patuhi Pelaksanaan Operasi Zebra

SUKAMARA – Kepolisian Resor (Polres) Sukamara melaksanakan apel gelar pasukan…

Jumat, 11 Oktober 2024 10:29

Debat Publik Paslon akan Digelar Dua Kali

SUKAMARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara akan melaksanakan debat…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers