SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Senin, 17 Oktober 2022 17:10
Kemampuan ULP Pangkalan Bun Hanya 12 Megawatt

PANGKALAN BUN - PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Pangkalan Bun terus memaksimalkan dalam penyaluran listrik ke pelanggan. Namun mereka hanya mampu menyuplai 12 megawatt saja.

 Kepala PLN ULP Pangkalan Bun Raditya Fahmi mengatakan bahwa sejak Rabu (15/10) siang, pihaknya telah berusaha menghidupkan pembangkit listrik yang sudah lama tak digunakan. Sehingga butuh waktu untuk bisa menghasilkan daya maksimal di sejumlah pembangkit di Kobar. 

Di antaranya Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) yang menghasilkan daya 3 megawatt. Padahal estimasi sebelumnya bisa menghasilkan sekitar 4 megawatt. "Setelah kita hidupkan, PLTD Kumai dan kita coba ternyata hanya mampu menyuplai 3 megawatt saja," kata Raditya Fahmi, Kamis (13/10). 

Selanjutnya sumber energi berasal dari Korintiga Hutani mampu menghadilkan 5 megawatt. Kemudian dari PT EEI dengan Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) juga hanya mampu menghasilkan 4 megawatt. 

"Artinya dari tiga pembangkit di Kobar hanya mampu menghasilkan 12 megawatt. Listrik ini kemudian disalurkan ke pelanggan secara bergilir," ujarnya. 

Namun ia menjelaskan baha dari 12 megawatt itu belum sepenuhnya dipakai dan yang baru tersalurkan sekitar 6,9 megawatt. Itu bersumber dari PLTD Kumai 3 megawatt, PLTU EEI Kumai 2,7 megawatt dan Korintiga 1,2 megawatt.  

"Hanya 6,9 megawatt ini sampai Kamis (13/10) siang. Kemudian nantinya akan terus ditingkatkan daya sampai 12 megawatt agar lebih maksimal," ujarnya. 

Sedangkan dari daya yang ada, sejumlah objek vital telah dinyalakan di antaranya RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun, Rumah Sakit Harapan Insani, dan sejumlah perkantoran. Termasuk perbankan juga sudah normal. 

"Ini upaya yang terus kita lakukan dalam memenuhi kebutuhan listrik. Kami sadar bahwa belum bisa maksimal karena pemadaman bergilir masih kita lakukan. Semuanya ini untuk pemerataan listrik walaupun sistemnya bergilir," pungkasnya. (rin/sla)

loading...

BACA JUGA

Jumat, 02 Mei 2025 15:12

Buka Peluang Pengiriman Sampah Daur Ulang Melalui Jelai

SUKAMARA - Rencana pembangunan TPS3R untuk proses pengolahan sampah di…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Debit Air Sei Mapam Naik

SUKAMARA – Tingginya intensitas hujan membuat debit air Sungai Mapam…

Jumat, 02 Mei 2025 15:11

Bupati Lantik 226 CPNS dan 654 PPPK

NANGA BULIK - Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra melantik 226…

Kamis, 24 April 2025 17:20

Lahan untuk Sekolah Rakyat Sudah Siap

NANGA BULIK - Pemerintah Kabupaten Lamandau siap mendukung program Sekolah…

Kamis, 24 April 2025 17:10

Perempuan Berjasa Terima Penghargaan

SUKAMARA - Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sukamara menggelar peringatan…

Kamis, 24 April 2025 17:09

Lahan Agrowisata Lapas Sukamara Panen Cabai

SUKAMARA - Program agrowisata di lahan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamara…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Pemkab Rencanakan Bangun Embung di Sungai Pasir

SUKAMARA - Pemerintah Kabupaten Sukamara merespon positif terhadap usulan pembangunan…

Rabu, 23 April 2025 17:18

Wabup Buka Bimbingan Manasik Haji

NANGA BULIK  – Wakil Bupati Lamandau Abdul Hamid secara resmi…

Selasa, 22 April 2025 17:07

Maksimalkan Pelayanan Bagi Masyarakat dengan Fasilitasi yang Ada

SUKAMARA – Kendati gedung baru Puskesmas Jelai belum rampung, Bupati…

Selasa, 22 April 2025 17:06

Jalan Teruntum - Simpang Gajah Masuk Program Jangka Panjang

SUKAMARA - Pembangunan atau pembukaan ruas jalan Teruntum - Simpang…

Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers