SAMPIT | PANGKALANBUN | PALANGKA | KOTAWARINGIN | METROPOLIS | BARITO | GUMAS | DPRD SERUYAN

BARITO

Rabu, 23 Agustus 2023 10:30
BBGRM Gelorakan Semangat Gotong Royong
RESMI: Bupati Gumas Jaya Samaya Monong didampingi Wakil Bupati Efrensia LP Umbing, Ketua TP-PKK Mimie Mariatie Jaya S Monong, Kepala DPMD Yulius, menyerahkan Surat Pengakuan dan Perlindungan 14 MHA, pada kegiatan BBGRM ke-20,di Kecamatan Miri Manasa, Selasa (22/8).

KUALA KURUN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas (Gumas) melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) setempat menggelar kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke-20 di Kelurahan Tumbang Napoi, Kecamatan Miri Manasa.

”BBGRM ini merupakan salah satu wujud keseriusan kita sebagai suatu kesatuan masyarakat bersama-sama menggelorakan kembali semangat gotong royong, dengan melibatkan perangkat daerah, pemerintah kecamatan, pemerintah desa dan kelurahan, lembaga kemasyarakatan serta masyarakat,” ucap Bupati Gumas Jaya Samaya Monong, Selasa (22/8).

Melalui kegiatan BBGRM lanjutnya, diharapkan agar didorong prakarsa, partisipasi dan gotong royong masyarakat untuk bersama membangun dan memelihara sarana prasarana, sehingga meningkatkan kualitas hidup melalui pola lingkungan yang bersih dan sehat.

Terpisah, Kepala DPMD Kabupaten Gumas Yulius mengatakan, dalam BGGRM tersebut ada sejumlah kegiatan, yakni pelayanan konsultasi, penetapan, dan pembayaran pajak maupun retribusi daerah, pemeriksaan golongan darah dan pelatihan relawan kecamatan/desa, perekaman Kartu Tanda Penduduk elektronik (KTP-el), perubahan Kartu Keluarga (KK), penerbitan akta kelahiran, kematian, perceraian dan perkawinan, penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA), serta pindah datang penduduk.

Selanjutnya, pelayanan KB, pelayanan perizinan secara terpadu di kecamatan, pemberian 20 bibit lengkeng, 170 buah bibit cabe, 30 botol insektisida, 50 ekor babi, empat box bibit ayam ras, empat sak pakan, pembagian dan penyerahan bak sampah untuk SD dan SMP, pelayanan BPJS kesehatan/jamkesmasda, pemberian susu/makanan ibu hamil 60 paket, dan alat bantu penyandang disabilitas.

Kemudian, pelaksanaan Tiwah Massal di Desa Tumbang Manyoi, pembagian KIT HB, vitamin A, imunisasi, pembuatan jamban sehat dalam penanganan ODF dan pelayanan kesehatan lainnya, story stelling/bercerita kepada anak TK/PAUD dan pembinaan perpustakaan sekolah SD/SMP, penyerahan bibit ikan dan pakan, serta penyerahan Surat Bupati Gumas tentang Pengakuan dan Perlindungan 14 Masyarakat Hukum Adat (MHA).

”Dalam BBGRM tersebut, kami juga melakukan pembersihan DAM di Kelurahan Tumbang Napoi, dengan melibatkan Dinas Pekerjaan Umum, pemerintah dan masyarakat Kelurahan Tumbang Napoi,” pungkas Yulius. (arm/gus)

loading...

BACA JUGA

Kamis, 05 Desember 2024 11:18

Pasar Murah di Lamandau Bersamaan dengan Safari Natal

NANGA BULIK- Jelang hari besar keagamaan yakni Natal, Pemerintah Kabupaten…

Rabu, 04 Desember 2024 10:07

Pemkab Lamandau mulai Safari Natal

NANGA BULIK - Memasuki bulan Desember, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau…

Selasa, 03 Desember 2024 10:21

Pemkab Lamandau Sosialisasikan Metrologi ke Masyarakat

NANGA BULIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau, menggelar kegiatan sosialisasi pelayanan…

Senin, 25 November 2024 10:32

RSUD Lamandau Berencana Buka Layanan Hemodialisa

NANGA BULIK – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lamandau telah …

Jumat, 22 November 2024 10:36

Inovasi ”Sidin Beramal” Permudah Pengurusan Izin

NANGA BULIK - Pelayanan publik di Kabupaten Lamandau masih menghadapi…

Rabu, 20 November 2024 10:33

HKN, Pelayanan Kesehatan Wajib Ditingkatkan

NANGA BULIK - Penjabat Bupati Lamandau Said Salim mengapresiasi seluruh…

Senin, 18 November 2024 12:29

Pj Bupati Ajak Masyarakat Tetap Jaga Persatuan dan Kesatuan

NANGA BULIK - Suhu politik menjelang hari pemungutan suara Pemilihan…

Jumat, 15 November 2024 17:30

Susun RKA dengan Perhatikan Skala Prioritas

KUALA KURUN - Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada…

Jumat, 15 November 2024 17:28

Tahapan Pilkada Perlu Pengawasan Bersama

SUKAMARA - Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Sukamara…

Jumat, 15 November 2024 17:27

Guru Penggerak Harus Tingkatkan Kualitas Belajar di Kelas

NANGA BULIK- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamandau terus mendorong peningkatan kualitas…
Sitemap
  • HOME
  • HOT NEWS
  • NEWS UPDATE
  • KOLOM
  • RAGAM INFO
  • INSPIRASI
  • FEATURE
  • OLAHRAGA
  • EKONOMI
Find Us
Copyright © 2016 PT Duta Prokal Multimedia | Terverifikasi Dewan Pers